Bocoran Honda CBR250RR 4 Silinder, Siap Jegal Kawasaki ZX-25R
- Julak Sendie Design
VIVA – Persaingan motor sport kelas 250cc semakin panas sejak Kawasaki ZX-25R mengaspal di Indonesia pada tahun lalu. Sebelumnya Ninja 250 bermesin empat silinder tersebut hadir lebih dulu di pameran Tokyo Motor Show 2019.
Motor sport fairing buatan Kawasaki itu menyita perhatian dunia. Bahkan saat masuk Indonesia, 11 Juli 2020, sejumlah pecinta roda dua rela antre untuk melakukan pemesanan Ninja 250 bermesin empat silinder tersebut.
Kawasaki ZX-25R hanya tersedia 100 unit di awal kemunculannya, namun langsung ludes terjual dalam waktu singkat. Padahal harga tergolong mahal, mulai dari Rp98,850 juta, sampai Rp116 juta untuk varian tertinggi, ABS SE.
Melihat keberhasilan pabrikan geng hijau membius masyarakat dengan menambahkan jumlah piston pada mesin Ninja 250, kabarnya Honda ikut-ikutan akan menyulap CBR250RR menjadi empat silinder demi menarik konsumen.
Kemunculan Honda CBR250RR bermesin empat silinder sudah terendus dari tahun lalu. Yang terbaru desain digital atau renderingnya dibuat julaksendiedesign, dikutip VIVA Otomotif dari Greatbikers, Jumat 1 Oktober 2021.
Tidak bisa dipastikan jika gambar tersebut resmi dari bocoran Honda, artinya belum tentu akan menjadi wujud utuh versi produksi. Tapi setidaknya bisa menjawab penasaran pecinta motor sport berlambang sayap mengepak tersebut.
Sekilas, bentuknya secara keseluruhan serupa dengan CBR250RR, mulai dari lampu depan, spatbor, tangki, dan bodi belakang. Padahal ada beberapa detail berbeda, seperti lekukan lancip fairing yang menutupi mesin dengan kisi-kisi lubang udara.
Spakbor terdapat lubang kecil di atas, dan menyatu dengan suspensi depan upside down. Untuk pengereman sudah double disk brake dengan piringan menutupi pelek, serta kaliper lansiran Nissin yang diduga dua piston.
Paling menonjol adalah knalpot model empat jalur yang terhubung dari lubang pembuangan mesin pembakarannya. Gambar itu untuk menunjukkan mesin memiliki empat silinder yang masing-masing punya saluran pembuangan.
Namun jika diperhatikan, bagian bak kopling, atau sisi mesin bagian kanan tampak serupa dengan CBR1000RR SP. Frame model deltabox tetap dipertahankan, sementara swing arm menjadi lebih besar agar tampilannya lebih gagah.