Kawasaki Ninja 250 Edisi Baru Meluncur di Indonesia

Kawasaki Ninja 250 edisi 2021
Sumber :
  • KMI

VIVA – Kawasaki Ninja 250 sudah sejak lama menjadi andalan konsumen, yang ingin merasakan cita rasa motor balap saat berkendara sehari-hari. Pabrikan asal Jepang ini juga konsisten menghadirkan versi barunya.

Kawasaki Ninja ZX-25R dan ZX-4RR di Indonesia Kena Recall karena Masalah Rangka?

Ada beberapa tipe Ninja 250 yang dipasarkan Kawasaki di Indonesia, mulai dari satu silinder dengan kode SL, dua silinder hingga empat silinder yang diberi nama Ninja ZX-25R.

Tipe yang disebutkan terakhir bahkan belakangan ini banyak diincar calon pembeli, hingga produsen kewalahan memenuhi permintaannya. Hal itu dikatakan langsung oleh Deputy Head Sales and Promotion Division PT Kawasaki Motor Indonesia, Michael Chandra Tanadhi.

Pas Banget, Motor Ninja Jatuh Depan Bengkel Kawasaki

“Sudah laku 2 ribuan unit. Ada antrean sekitar empat bulan untuk bisa dapat Kawasaki Ninja ZX-25R. Kalau konsumen melakukan pesanan bulan ini, motor baru dikirim bulan April atau Mei 2021,” ujarnya belum lama ini.

Saat ini Ninja ZX-25R ditawarkan dengan harga Rp97,9 juta untuk tipe standar, dan Rp114,9 juta untuk edisi yang sudah dibekali dengan sistem pengereman anti-lock braking system atau ABS.

Viral Definisi Sepeda Motor Sesungguhnya

Jika tidak sabar, konsumen bisa memilih untuk memiliki model Ninja 250 biasa, yang baru saja diberi penyegaran berupa dua warna baru. Ubahan ini diunggah di laman Instagram @kawasaki_indonesia, dikutip VIVA Otomotif pada Senin 15 Februari 2021.

“New Ninja 250 Model Year 2021. Passion Red and Metallic Carbon Gray,” tulis pengelola akun.

Tampilan anyar kuda besi ini terlihat sederhana dan gagah, karena tidak banyak permainan warna. Hanya ada logo Ninja dan sedikit grafis pada bagian bodinya, serta tulisan Kawasaki di tangki bensin.

“Hitamnya guantenggggg bet gagahhh,” kata warganet.

Motor ini masih mengusung mesin dua silinder berkapasitas 249cc, yang mampu menghasilkan tenaga 39 daya kuda dan torsi 23,5 Newton meter.

Dengan kelengkapan rem ABS dan assist slipper clutch, Ninja 250 edisi 2021 ditawarkan seharga Rp64,2 juta on the road Jakarta.

Kawasaki Ninja ZX-25R

Apakah Perlu Pengguna Yamaha XMAX dan Kawasaki Ninja ZX-25R Pakai SIM C1

Berdasarkan Peraturan Polisi Nomor 5 Tahun 2021 tentang Penandaan dan Penerbitan SIM, pada Pasal 3 tertulis bahwa SIM C terbagi menjadi tiga golongan salah satunya SIM C1

img_title
VIVA.co.id
3 Juni 2024