Beli Motor Bebek Ini Dalam Kondisi Baru, Cicilannya Bikin Kaget

Honda Revo Fit
Sumber :
  • Dok: AHM

VIVA – Popularitas motor bebek saat ini mulai tergantikan oleh skuter matik. Meski demikian, pabrikan otomotif roda dua masih tetap memasarkan jenis tersebut untuk masyarakat Indonesia.

Mudik Pakai Sepeda Motor Wajib Tahu Ini, Jangan Memaksakan Diri

Salah satu pabrikan yang masih menawarkan motor bebek adalah PT Astra Honda Motor. Perwakilan resmi merek otomotif Jepang itu menjajakan beberapa produk, satu di antaranya bernama Revo FIT.

Seorang tenaga penjual dari diler Honda di Bekasi, Abdul mengatakan, motor bebek Revo FIT dalam kondisi baru memang memiliki banderol yang cukup terjangkau, yakni Rp14,9 jutaan.

Adu Canggih Aplikasi Honda RoadSync vs Yamaha Y-Connect

Seperti membeli sepeda motor baru lainnya, kata dia, diler tersebut juga menawarkan transaksi secara tunai maupun kredit untuk konsumen yang ingin memiliki Honda Revo Fit.

Abdul menuturkan, motor bebek Honda Revo FIT bisa dikredit dengan empat pilihan uang muka, yakni mulai dari Rp2,3 juta hingga Rp3 juta. Tenggat waktu mencicilnya mulai dari 23 bulan, 29 bulan, atau 35 bulan.

Honda Forza 250 vs Yamaha Xmax 2025: Adu Spesifikasi, Fitur dan Harga

“Kalau pembeli ambil DP (Down Payment) terbesar dan tenor terlama (35 bulan), maka cicilannya Rp638 ribu per bulan,” ujarnya seperti dikutip dari 100KPJ, Rabu 27 Januari 2021.

Bagi mereka yang enggan berlama-lama terbebani kredit motor, Abdul mengatakan, bisa mengombinasikan DP tertinggi dengan tenor cicilan yang lebih cepat, misalnya 23 bulan.

Sehingga, pembeli motor bermesin 110cc dengan transmisi manual lima percepatan itu tak akan berlama-lama terbebani kredit. Dengan skema tersebut, kata dia, maka cicilan bulanannya menjadi Rp834 ribu.

“Jadi misalnya pembeli ambil DP Rp3 juta terus tenor 23 bulan, cicilannya jadi Rp834 ribu per bulan,” kata dia.

FGD Keselamatan Berlalu Lintas

Pakar Soroti Helm Berlabel SNI

Helm dengan kemasan SNI disebut harus dicek kebenarannya.

img_title
VIVA.co.id
11 Maret 2025