Viral Bule Ceburin Sepeda Motor ke Laut, Diprotes Orang Bali

Viral aksi Bule ceburkan sepeda motor klasik ke laut di Bali.
Sumber :
  • Screenshot Instagram

VIVA – Di media sosial kerap beredar video maupun foto terkait sepeda motor. Tak jarang konten itu mengundang tawa, menggugah rasa penasaran, sampai yang membuat kontroversi bagi para Warganet.

CUV e: dan ICON e: Kalah, Motor Listrik Baru Honda di India Bisa Tempuh 100 Km

Bicara konten yang menjadi kontroversi, belum lama ini beredar video yang diunggah salah seorang Selebgram di media sosial Instagram. Kegiatan yang dilakukan oleh Warga Negara Asing tersebut, menuai reaksi negatif dari warganet Tanah Air. Salah seorang diantaranya Niluh Putu Ary Pertami Djelantik, atau akrab disapa Niluh Djelantik.

Akun media sosial Instagram @niluhdjelantik, ia mengunggah video yang memperlihatkan seorang pria dan wanita 'bule' berkendara sepeda motor Honda C70, disertai keterangan foto amat tegas.

Aliran Mobil Impor Semakin Deras

"Follower mu jutaan boleh lah jutaan. Tapi kelakuanmu memalukan. Motor dipakai terjun ke laut. Pikirkan akibatnya. Polusinya. Kebayang akibatnya kalau ada orang di bawah jembatan pas kalian nyungsep? Bisa mati anak orang karena kalian," demikian keterangan foto yang tertera di akun Instagram @niluhdjelantik, dikutip VIVA Otomotif, Minggu 13 Desember 2020.

Tragis, Kronologi Ibu-Anak Tewas dalam Kecelakaan di Bekasi hingga Terseret ke Kolong Mobil Boks

Di bagian awal dari rekaman gambar itu, terlihat wanita yang jadi pemboncengnya berdiri di jok belakang. Perekaman gambar dilakukan di sebuah dermaga, yang diketahui ada di Bali. Sembari Honda C70 itu melaju, wanita berbikini di belakangnya mengangkat satu kaki sembari tetap berdiri.

Sampai diujung dermaga, terlihat kedua bule itu tak menghentikan sepeda motornya dan  membiarkanya terjun ke dalam laut. Video juga memperlihatkan laki-laki dan perempuan itu ketika ada di air, serta Honda C70 yang tenggelam ke dalam lautan.

"Buat sampah ke sungai didenda. 'Buang motor' dengan oli dan bensin dll, apa tidak perlu ditangkap?" tulis desainer perancang sepatu internasional itu di Instagramnya.

Baca juga: Mobil ala Formula One Dijual untuk Kaum Kaya RI, Harganya Rahasia.

Volkswagen (VW) Polo 2014

Gaya Sultan Budget Pas-pasan? Ini 3 Mobil Bekas 100 Jutaan yang Bisa Dipilih

Mobil bekas Rp100 jutaan ini bisa jadi pilihan.

img_title
VIVA.co.id
20 November 2024