Aksi Pembalap Liar yang Menggeber Motor 2-Tak Ini Bikin Heboh

Ilustrasi balap liar.
Sumber :
  • Istimewa

VIVA – Mengendarai sepeda motor dalam kecepatan tinggi di jalanan, memang penuh dengan risiko. Selain bisa mencelakai diri sendiri, aksi ini juga bisa merugikan pengendara dan pengguna jalan lainnya.

Bocoran Motor Listrik Baru yang Siap Bikin Gempar Awal 2025

Meski demikian, tak sedikit pengendara yang berani mengambil risiko untuk beradu cepat di jalan umum. Bahkan, aksi tersebut bukan hanya dilakukan oleh remaja dan yang berusia muda, orang berumur pun ternyata memiliki hobi serupa.

Salah satu contohnya ada dalam video yang beredar di media sosial Instagram. Rekaman gambar tersebut memperlihatkan pria tua yang berada di atas sepeda motor Kawasaki Ninja 2-tak. Di sebelahnya ada seorang pemuda yang memakai motor serupa.

Perkara Tersasar Google Maps Juga Urusan Damkar

Keduanya mencuri perhatian warga sekitar lantaran tengah bersiap untuk melakukan balap di jalan umum. Menariknya, pria berumur tersebut melajukan sepeda motornya lebih cepat, dibandingkan pemuda di sebelahnya.

Baca juga: Mirip Aslinya, Moge Ducati Panigale V4 Ini Ternyata Susunan Lego

Orang Luar Negeri Kesengsem Motor Buatan Indonesia

"Kakek racing menolak tua," demikian tertulis dalam keterangan gambar di akun @agoez_bandz yang dikutip VIVA Otomotif, Selasa 23 Juni 2020.

Unggahan ini jelas menuai beragam komentar dari warganet pemilik akun Instagram. Ada yang berceloteh soal aksi nekat pria tersebut ketika ikut balapan liar, namun tak sedikit yang memuji aksinya saat melakukan start dan perpindahan gigi sepeda motornya.

"Kakek tersebut selain mempersiapkan diri kepada yang Maha Kuasa dengan ibadah, juga mendekatkan diri dengan cara balapan. Semoga diberi umur yang panjang ya kek," komentar Netizen di unggahan tersebut.

"Yang tua start-nya yahut, yang muda kelihatan culun,wkwk," tulis salah seorang warganet di akun tersebut. "Powernya bisa pas dan enggak jump start goks, wkwk," komentar warganet di unggahan video tersebut.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya