Daftar Perbedaan Honda BeAT 2020 dan Genio

All New Honda BeAT 2020
Sumber :
  • Dok: AHM

VIVA – Tahun lalu, PT Astra Honda Motor mengenalkan sepeda motor baru. Masuk dalam segmen skuter matik, motor tersebut diberi nama Honda Genio.

Penjual Es Teh yang Disindir Gus Miftah Dibelikan Yamaha NMAX Turbo

Awal tahun ini, AHM kembali membuka selubung produk baru. Setelah empat tahun, akhirnya mereka melakukan penyegaran pada skuter matik Honda BeAT.

Sama seperti Genio, Honda BeAT 2020 dibuat menggunakan platform enhanced Smart Architecture Frame atau eSAF. Keunggulannya, bobot lebih ringan dan pengendalian lebih baik.

Bocoran Yamaha Aerox Turbo yang Kabarnya Meluncur Tahun Depan

Large Project Leader Honda Motorcycle Operations Monozukuri Center, Makoto Dohi mengatakan, mesin yang dipakai dua motor tersebut juga sama.

Baca juga: Pakai Mesin Baru, All New Honda BeAT Bisa Tempuh Jarak 250 Km

Gantengnya Motor Baru Honda Bergaya Scrambler

“Untuk platform, rangka Honda BeAT 2020 sama dengan Genio, kalau untuk mesin, juga sama,” ujarnya di Kemayoran, Jakarta, Kamis 16 Januari 2020.

Meski demikian, ada beberapa perbedaan antara keduanya. Hal itu diungkapkan langsung, oleh Direktur Pemasaran AHM, Thomas Wijaya.

“Secara konsep produk, antara BeAT dan Genio ada perbedaan?. BeAT untuk mereka yang ingin tampil energic, dinamis dan sporty. Sementara, Genio ke arah fashioanble dan casual,” tuturnya.

Untuk memudahkan pengendara saat tidak bisa lepas dari alat komunikasi, AHM juga menyematkan soket cas ponsel di kedua model tersebut. Namun, ada perbedaan lokasinya.

Honda Genio

Jika pada Genio letak soketnya ada di bagasi di bawah jok, maka pada BeAT disematkan di inner rack sebelah kanan.

Harga jual keduanya juga berbeda. All New Honda BeAT edisi 2020 ditawarkan dengan banderol mulai Rp16,45 juta. Sedangkan, Genio dijual mulai dari Rp17,05 juta. Semua harga berstatus on the road Jakarta.

Makoto juga mengungkapkan, mesin 110cc yang dipasang di dua motor tersebut tidak berbeda. Tapi, AHM melakukan beberapa ubahan, agar sesuai dengan karakter masing-masing model.

“Perbedaan ada di saringan udara, sistem injeksi dan pengaturan gas buang. Kami juga mengembangkan suspensi BeAT, dengan pengaturan yang berbeda, agar konsumen menyukai motor itu,” kata dia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya