Fitur Semakin Berlimpah, Ini Harga All New Honda BeAT
- VIVA.co.id/Yunisa Herawati
VIVA – PT Astra Honda Motor resmi meluncurkan generasi terbaru dari sepeda motor terlaris mereka di Indonesia, yakni All New Honda BeAT. Motor ini hadir dalam dua varian, yakni BeAT dan BeAT Street.
Presiden Direktur AHM, Toshiyuki Inuma mengklaim BeAT merupakan skuter matik Honda yang terlaris di dunia. Hal itu yang menjadi semangat pabrikan berlogo sayap mengepak itu, untuk melahirkan generasi terbarunya.
"Model ini memiliki perubahan platform secara keseluruhan, dengan mesin, rangka serta desain dan fitur terbaru," ujarnya di Kemayoran, Jakarta, Kamis 16 Januari 2020.
Untuk pertama kalinya, BeAT memakai platform baru yang diberi nama enhanced Smart Architecture Frame atau eSAF. Desain rangka ini memungkinkan mereka untuk mengurangi bobot kendaraan, dan membuatnya lebih stabil. Sebelumnya, rangka tersebut telah diterapkan dalam pembuatan motor Honda Genio.
Sesuai dengan perkembangan zaman, All New Honda BeAT juga dibekali dengan lampu jenis light emitting diode atau LED. Cahayanya lebih terang, namun konsumsi listriknya lebih sedikit.
Penerapan rangka eSAF juga memungkinkan AHM untuk memasang tangki bahan bakar lebih besar, yang bisa menampung 4,2 liter bensin. Selain itu, kapasitas bagasi juga berubah menjadi 12 liter.
Sama seperti skuter matik Honda lainnya, BeAT terbaru ini juga disematkan pembuka bagasi model tombol. Ada juga soket untuk mengecas ponsel di sisi kanan.
Sistem pengereman sudah dibekali dengan teknologi combi brake system. Tersedia juga varian Idle Stop System atau ISS, yang diklaim bisa menghemat pemakaian bensin.
All New Honda BeAT hadir dalam dua tipe, yakni CBS dan CBS-ISS. harganya Rp16,45 juta untuk varian CBS, dan Rp17,15 juta untuk CBS-ISS. Ada juga versi mewah dengan emblem tiga dimensi, yang harganya Rp17,25 juta.
Sementara itu, All New Honda BeAT Street hadir dengan tipe CBS dalam tiga pilihan warna, yakni Street Black, Street Silver dan Street Black Silver. Model ini dipasarkan dengan harga Rp17,15 juta. Seluruh harga berstatus on the road Jakarta.