Motor Listrik Masa Depan Ini, Bodinya Dibuat dari Kayu
- Viva.co.id/ Pius Mali
VIVA – Persediaan bahan bakar fosil yang menipis, dan isu pencemaran lingkungan membuat produsen otomotif berlomba menghadirkan kendaraan listrik.
Tak hanya pabrikan besar, perusahaan baru pun ikut unjuk kemampuan, merancang kendaraan tanpa emisi gas buang. Salah satu contohnya adalah Newron Motors, yang merupakan startup otomotif asal Perancis.
Hasil karya perusahaan ini diberi nama Newron EV-1, yakni sepeda motor bertenaga listrik dengan desain futuristis. Uniknya, bodinya dibuat dari bahan kayu.
CEO Newron Motors, Sébastien Mahut mengatakan, EV-1 tak seperti sepeda motor listrik lainnya. Kendaraan ini dibangun menggabungkan nilai seni tinggi, serta menyesuaikan dengan kebutuhan penggunanya.
Baca juga: Meski Kumuh, Loak Otomotif Sering Didatangi Pemilik Mobil Eropa Lho
"Kami terus mencari cara untuk meningkatkan kemampuan teknis dan desain produk. Sehingga, kami bisa membawa keajaiban untuk orang-orang yang menggunakan di jalanan," ucapnya dikutip dari Autoevolution, Kamis 9 Januari 2020.
Gambar yang beredar, memperlihatkan Newron EV-1 memiliki desain bodi yang futuristik. Material bodi dibuat dari kayu yang dirancang sedemikian rupa, untuk bisa menunjang penampilan, serta nyaman saat dikendarai di jalanan.
Tak hanya itu, bodi kayu pada sepeda motor ini juga menjadi tempat disembunyikannya baterai dan motor listrik penggeraknya.
Newron Motors menjanjikan produknya bisa menempuh jarak 297 kilometer, hanya dalam satu kali isi ulang baterai.
Saat ini, Neweon EV-1 masih berstatus sebagai kendaraan konsep. Jika tak ada halangan, sepeda motor listrik dengan bodi dari kayu tersebut akan mulai diproduksi pada tahun ini.