Yamaha Luncurkan Skuter Baru 125cc, Harganya Rp12 Jutaan
- Carandbike
VIVA – Model sepeda motor jenis skuter matik saat ini semakin beragam. Mulai dari model standar, hingga yang bodinya bongsor.
Kapasitas mesin yang ditawarkan juga bervariasi, sesuai dengan segmen pasar dan lokasi penjualan. Contohnya, pasar Asia Tenggara lebih menyukai skuter matik dengan kapasitas mesin 110cc hingga 150cc.
Tingginya minat tersebut, membuat Yamaha India memutuskan untuk menghadirkan varian terbaru dari Fascino. Motor ini mengusung desain klasik ala skuter buatan Eropa.
Dilansir dari Carandbike, Jumat 20 Desember 2019, Fascino lama hadir dengan mesin 113cc. Yamaha India menganggap, kapasitas tersebut tidak lagi cukup untuk memenuhi kebutuhan para pengguna di Negeri Hindustan.
Baca Juga:Â Rok Penumpang Ini Bikin Repot Ojol
Itu sebabnya, mereka meluncurkan Fascino dengan mesin 125cc. Nantinya, Yamaha akan mengganti semua mesin skuter matik yang mereka tawarkan dengan kapasitas 125cc.
Tenaga yang dihasilkan mesin tersebut, mencapai delapan daya kuda dan torsi 9,7 Newton meter. Kurang lebih 30 persen lebih besar dari mesin 113cc yang dipasang sebelumnya.
Dengan desain mesin baru dan pengurangan bobot rangka, maka Fascino 125 bisa menghasilkan konsumsi bahan bakar 58 kilometer untuk tiap liter bensin.
Harga yang ditawarkan untuk motor baru ini, yaitu mulai dari 66 ribu Rupee atau sekitar Rp12,9 juta. Jika diproduksi dan dijual di Indonesia dengan harga yang sama, maka Fascino akan menjadi salah satu skuter matik termurah.