Cara Touring Rombongan TNI Ini Dipuji Warganet

Iring-iringan motor TNI
Sumber :
  • Facebook Khris Nugroho

VIVA – Salah satu hal yang dikeluhkan para pengguna jalan, yakni ketika muncul rombongan touring sepeda motor. Meski mereka sudah dibekali ilmu beretika di jalan, namun pada kenyataannya kerap mengganggu kenyamanan orang lain.

Cek Komponen-komponen Ini Usai Motor Disiksa Jarak Jauh

Mulai dari menerobos perlintasan yang diatur lampu lalu lintas, hingga membentuk formasi sehingga menghalangi kendaraan lain untuk mendahului.

Cara mereka untuk mendahului kendaraan lain, juga kerap dikeluhkan. Sebab, para pemotor itu sering meminta prioritas jalan dengan perilaku yang cenderung memaksa.

Hyundai Tucson Tabrak Diler, Mobil Langka Ini Jadi Korban

Namun, tidak semua pengendara motor melakukan hal tersebut. Ada yang berjalan beriringan, tanpa menyebabkan kekacauan di jalan raya. Seperti yang ditunjukkan dalam foto di bawah ini.

Liburan Tahun Baru Pakai Motor, Jangan Sampai Tidak Melakukan Ini

Dilansir dari laman Facebook milik Khris Nugroho, Rabu 18 Desember 2019, tampak beberapa pengendara motor mengenakan seragam TNI sedang melintas di kawasan Magelang, Jawa Tengah.

Menurut pengunggah foto, ia menyaksikan bagaimana para tentara itu berkendara dengan rapi dan tidak melakukan tindakan arogan di jalan raya. Padahal, usia mereka masih terbilang muda.

Tak hanya itu, rombongan tersebut juga melintas dengan kecepatan yang aman, yakni sekitar 40-50 kilometer per jam.

“Rombongan TNI ( sekitar 50 motor, rider masih muda, rata-rata 30 tahun) naik motor dengan sangat tertib (speed 40 sd 50 km/jam, tidak keluar dari jalur motor meski jalur sedang sepi, perlengkapan motor komplet,),” tulis pemilik akun.

Pengemudi Honda HR-V mengajungkan jari tengah

Belajar dari Kasus HR-V di Tol, Kenali Apa Itu Lane Hogger

Honda HR-V yang melintas di jalan tol menjadi viral di media sosial.

img_title
VIVA.co.id
20 Januari 2025