Mirip Honda CBR, Motor 450cc Ini Dibanderol hanya Rp44 Juta
- Greatbiker
VIVA – Salah satu daya tarik sepeda motor sport, adalah modelnya yang gagah. Pengendara serasa menunggangi motor balap, yang biasa dipacu di sirkuit.
Namun, harganya rata-rata tidak ramah untuk dompet konsumen. Beberapa produsen otomotif asal China, melihat hal itu sebagai sebuah peluang bisnis. Termasuk pabrikan kendaraan bermotor roda dua Feely.
Dilansir dari Greatbiker, Senin 4 Maret 2019, produsen asal Negeri Tirai Bambu itu menghadirkan Phantom 450. Sesuai namanya, mesin yang digunakan berkapasitas 450cc.
Berbeda dengan pabrikan motor China lainnya, Feely memasang dua silinder pada mesin buatan perusahaan Zongshen itu. Konfigurasinya mirip dengan Kawasaki Ninja 400, namun tenaga yang dihasilkan hanya 36 daya kuda dan torsi 35 Newton meter.
Motor yang wujudnya mirip dengan Honda CBR 250RR ini dibekali dengan beragam fitur kekinian. Mulai dari suspensi upside down di bagian depan, tata cahaya berteknologi light emitting diode di semua sektor, hingga sistem pengereman cakram dengan tambahan antilock braking system atau ABS.
Tersedia dalam dua varian, yakni standar dan rem ABS, Feely Phantom 450 ditawarkan dengan banderol mulai dari 20.800 Yuan, atau setara dengan Rp44 juta. Jika dibandingkan, CBR250RR yang dijual di Tanah Air ditawarkan mulai daro Rp65 jutaan.
Sayangnya, tidak diketahui apakah motor tersebut bakal didatangkan ke dalam negeri, atau hanya dijual di negara asalnya saja. (kwo)