Jadi Skutik Termahal, Pemesanan Honda Forza 250 Tembus 1000 Unit

Motor Honda Forza di GIIAS 2018
Sumber :
  • VIVA/Muhamad Solihin

VIVA – Untuk meramaikan pasar skuter matik bermesin 250cc di Tanah Air, PT Astra Honda Motor merilis Honda Forza. Skutik yang dibawa utuh dari Thailand itu dibanderol Rp76,5 juta, dan menjadi skutik termahal AHM.

Terpopuler: Harga BBM Pertamax Naik, Penjualan Sepeda Motor Menembus Rekor

Yamaha XMax sebagai pesaing utamanya, hanya dilego Rp57,8 juta. Meski demikian, penjualan Forza cukup moncer, hingga saat ini sudah ada 1.100 unit.

Direktur Pemasaran AHM, Thomas Wijaya mengatakan, sampai sekarang jumlah SPK (Surat Pemesanan Kendaraan) Forza yang sudah terpenuhi sekitar 1.000 unit. Maka, di kuartal kedua semua konsumen yang sudah memesan bisa dapat unitnya.

Penjualan Sepeda Motor Menembus Rekor Baru

"Lebih dari ekspektasi. Kalau Forza, indennya sekarang 2-3 bulan," ujarnya di Jakarta, Kamis 7 Februari 2019.

Honda Forza.

Honda Forza 125 Mengaspal, dan Mobil Meledak saat Kejar Tesla

Meski muncul anggapan harga Forza terlalu mahal, namun Thomas menjelaskan, angka itu sudah sesuai dengan apa yang didapatkan konsumen. Menurutnya, fitur yang ada di Forza lebih lengkap di kelasnya.

Walau begitu, produsen motor berlambang sayap mengepak tersebut berkeinginan untuk memproduksi Forza di dalam negeri, agar harganya lebih terjangkau.

"Kami masih studi, ke depan seperti apa. Baru enam bulan, kami masih lihat lah," tuturnya. (kwo)

Diler motor Honda

Terpuruk di Kuartal 1, Begini Kondisi Penjualan Sepeda Motor Sekarang

Penjualan sepeda motor di Indonesia sepanjang awal 2024 menunjukkan penurunan dibandingkan 2023.

img_title
VIVA.co.id
17 September 2024