Pantau Diskon NMax dan PCX Jelang Pergantian Tahun
- VIVA/Yunisa Herawati
VIVA – Akhir tahun acap dijadikan momentum masyarakat untuk memiliki motor incaran. Sebab ada saja diler yang memberi diskon untuk menghabiskan stok tersisa.
Rasa penasaran pun membuat VIVAÂ coba mencari tahu seberapa besar diskon yang diberikan diler. Dalam tulisan kali ini terkait skutik bongsor premium yang tengah daun, seperti Yamaha NMax dan Honda PCX 150 produksi lokal.
Pantauan pertama kami alamatkan ke sebuah diler Yamaha di Jakarta Barat. Seorang wiraniaga Yamaha menyatakan, NMax kini memang tengah diberikan diskon. Walaupun jumlahnya terbilang tak terlalu besar.
"Ada diskon untuk NMax tapi enggak besar. Paling Rp500 ribu untuk pembelian dengan sistem kredit. Barangnya ready," kata wiraniaga yang enggan disebut namanya itu, Rabu 12 Desember 2018.
Lalu bagaimana dengan Honda. Pantauan lalu pindah ke sejumlah diler Honda di Jakarta. Berbeda dengan Yamaha, diler Honda ternyata tak memberi diskon sama sekali pada skutik premium mereka PCX 150.
Andai Anda berminat pun sepertinya mesti bersabar, karena ada proses inden yang mesti dilalui. Hal ini karena peminatnya yang cukup banyak saat ini. "Enggak ada diskon, malah kalau memang mau harus inden selama sebulan. Iya jadi memang enggak ada diskon soalnya inden juga," ujar salah seorang tenaga penjual Honda.
Sebagai informasi, saat ini NMax dijual dengan harga mulai Rp25,2 juta sampai Rp29,1 juta. Sedangkan PCX dipasarkan dengan harga mulai Rp27,8 juta sampai Rp30,8 juta untuk versi ABS. (yns)