Selamat Tinggal Motor Paling Fenomenal di Dunia

Suzuki Hayabusa.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Dian Tami

VIVA – Sejak pertama diluncurkan pada 1998, motor gede andalan Suzuki, GSX1300R, berhasil menarik minat banyak pengendara motor. Hal ini dikarenakan, motor yang memiliki julukan Hayabusa itu berhasil memecahkan rekor sebagai motor produksi umum dengan kecepatan paling tinggi.

Tetangga Indonesia Kedatangan Motor Legendaris

Hayabusa edisi awal dilengkapi dengan mesin empat silinder berkapasitas 1.300cc, yang mampu menghasilkan tenaga lebih dari 152 daya kuda. Dengan tenaga ini, motor mampu dipacu hingga kecepatan maksimum lebih dari 300 kilometer per jam.

Namun oleh badan keamanan transportasi Eropa, kemampuan ini dianggap terlalu berbahaya untuk sebuah sepeda motor, sehingga Suzuki memproduksi Hayabusa generasi kedua dengan kemampuan yang sedikit lebih rendah, dan kecepatannya dibatasi hingga 300 kpj saja.

Resmi Meluncur, Fitur Suzuki Hayabusa 2021 Banyak Banget

Dilansir dari Indianautosblog, Sabtu 8 Desember 2018, motor paling fenomenal di dunia itu sayangnya harus dihentikan produksinya. Untuk bisa menghasilkan tenaga besar, beberapa aturan mengenai emisi gas buang harus dilupakan. Alhasil, motor tersebut tidak memenuhi standar emisi terbaru yang diterapkan di Eropa.

Suzuki Hayabusa 2018.

Gadai BPKB Kendaraan, serta Ojek Online Jadi Sorotan Warganet

Meski demikian, Suzuki tetap diperbolehkan memproduksi dan menjual motor tersebut hingga akhir Desember 2018. Mulai Januari 2019, Hayabusa tidak lagi diperbolehkan dipasarkan di daratan Eropa.

Namun, mereka yang tinggal di Amerika Serikat lebih beruntung. Karena, aturan yang berlaku di negara tersebut memperbolehkan Hayabusa dijual hingga akhir 2019. Tapi, Suzuki tetap tidak diizinkan untuk memproduksinya lagi.

Suzuki Hayabusa 2021

Motor Baru Ini Ludes Terjual dalam Waktu 1 Jam

Kloter pertama motor yang dijual pada April sebanyak 101 unit itu, habis dibeli konsumen dalam waktu dua hari.

img_title
VIVA.co.id
5 Juli 2021