Dicetak Pakai Printer, Motor Ini Bisa Dikendarai
- iMotorbike
VIVA – Menggunakan hasil cetakan tiga dimensi, motor listrik hasil kerja sama NowLab dan produsen printer 3D, BigRep bernama Nera, mulai dikembangkan.
Menjadi motor listrik dengan cetak tiga dimensi atau 3D pertama di dunia, kendaraan yang memiliki slogan New Era atau Era Baru ini, diklaim dapat digunakan layaknya motor konvensional.
Dilansir dari Car and Bike, Rabu 28 November 2018, hampir seluruh komponen motor tersebut dicetak menggunakan printer 3D. Mulai dari rangka hingga ban dan pelek.
Meski demikian, motor tersebut belum akan diproduksi massal. Karena, Nera akan digunakan untuk iklan pembuat printer 3D, BigRep dan grup konsultannya, NowLab.
"Nera menggabungkan beberapa inovasi yang dikembangkan NowLab, seperti ban tanpa udara, integrasi fungsional dan teknologi sensor canggih. Motor ini akan mendorong batas kreativitas teknik," kata Daniel Buning, Managing Director dari NowLab.
Memiliki 15 bagian yang dibuat melalui printer 3D, motor listrik ini benar-benar bisa berjalan. Mesin bertenaga listrik menggerakkan roda belakang. Sementara, baterainya diletakkan di dalam bodi motor.
Sayangnya, tidak diketahui apakah komponen mesin listrik dan baterai juga dibuat dengan teknologi masa depan tersebut.