Soal Motor Baru di Indonesia, Kawasaki: Kami Siap Kasih Kejutan

Logo Kawasaki.
Sumber :
  • newasrtcolourz

VIVA – Pameran kendaraan roda dua terbesar di Tanah Air, Indonesia Motorcycle Show (IMOS), akan kembali digelar. Pameran dua tahunan itu kali ini akan berlangsung 31 Oktober hingga 4 November 2018 di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta.

Pameran Otomotif GJAW 2024 Digelar Mulai Hari Ini, Ini Harga Tiket dan Cara Belinya

Pameran yang akan diikuti 60 merek produsen motor dan produk-produk aftermarket, disebut-sebut siap memberi beragam kejutan, seperti hadirnya motor-motor anyar.

Salah satu jenama yang siap ikut memeriahkan acara adalah PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI), selaku agen pemegang merek Kawasaki di Tanah Air. Namun, pabrikan asal Jepang itu masih menutup keran informasi akankah membawa motor baru di pameran otomotif tersebut.

IMOS 2024 Diklaim Raih Transaksi Penjualan Rp70 Miliar dalam 5 Hari

"Pokoknya ada kejutan di IMOS. Kejutannya apa, pastinya rahasia dulu, nanti enggak jadi rahasia lagi kalau dikasih tahu sekarang. Di IMOS kita juga akan hadirkan line up andalan kita," kata Deputy Department Head and Sales Promotion KMI, Michael Chandra Tanadhi, di Jakarta.

Hadirnya motor baru, diakui Michael merupakan salah satu strategi menatap dan memantapkan rencana bisnis Kawasaki. Tetapi belum jelas apakah motor yang dimaksud akan dirilis di IMOS.

Mau Coba Motor-motor di IMOS 2024? Ini Cara dan Syaratnya

"Sampai akhir tahun masih ada (motor baru). Pokoknya nanti ditunggu saja undangannya. Kalau sudah waktunya pasti ada undangannya," ujar Michael.

Ada Iwan Fals Siap Manggung di IIMS Infinite Live 2025

Musisi Papan Atas Siap Ramaikan IIMS Infinite Live 2025 pada Tanggal 13-23 Februari, Ada Iwan Fals

Pameran otomotif Indonesia bernama International Motor Show (IIMS) siap kembali digelar pada tanggal 13-23 Februari 2025 di JIExpo Kemayoran, Jakarta.

img_title
VIVA.co.id
12 Desember 2024