Penjualan 'Motor Jokowi' Naik 245 Persen

Kawasaki W175.
Sumber :
  • Dian Tami/VIVA.co.id

VIVA – Sepeda motor yang baru dibeli Presiden Jokowi beberapa waktu lalu menjadi sorotan di dunia otomotif. Menggandeng Katros Garage, Jokowi memodifikasi motor Kawasaki W175 dengan gaya tracker.

Pantas Ngebut! Harga Motor Menteri Basuki Lebih Mahal dan Gahar Speknya dari Punya Jokowi

Resmi diluncurkan pada November 2017, motor berdesain klasik tersebut cukup baik penjualannya. Sebab, hampir tidak ada saingan dari sesama produsen motor asal Jepang.

Mengusung mesin satu silinder berkapasitas 175 cc, motor itu saat ini dibanderol Rp29,8 juta untuk versi standar. Sementara, varian SE ditawarkan dengan harga Rp31,1 juta.

Spesifikasi Motor Andalan Jokowi yang Dipakai Ngecek Jalan Tol IKN

Berdasarkan data Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia atau AISI, distribusi W175 dari pabrik ke diler menunjukkan angka 1.588 unit pada Juli 2018. Angka tersebut naik 245 persen dari bulan sebelumnya, yang tercatat sebanyak 460 unit.

Kawasaki W175.

Motor Baru Bernuansa Klasik Resmi Mengaspal di Indonesia

Penjualan W175 paling tinggi selama tahun ini berada di bulan Maret, yaitu sebanyak 2.122 unit. Jika dijumlahkan dari Januari hingga Juli, total angkanya mencapai 9.774 unit.

Tak hanya di dalam negeri, motor yang masih menganut sistem pengabutan karburator itu juga laris manis di luar negeri. Pada bulan ke-7 tahun ini, jumlahnya 900 unit, menjadi yang tertinggi di 2018.

Modifikasi Kawasaki W175

Deputy Head Sales and Promotion PT Kawasaki Motor Indonesia, Michael C Tanadhi mengatakan, antusiasme konsumen terhadap W175 di luar ekspektasi mereka. Bahkan, peminatnya lebih banyak dibandingkan motor sport andalan mereka.

“Kalau bicara persentase, maka W175 itu menyumbang sekitar 20 sampai 25 persen, bahkan lebih besar dari Ninja," ujarnya beberapa waktu lalu.

Kawasaki W175 L di Jakarta Fair Kemayoran

Motor Retro Sport Kawasaki Ini Siap Produksi Lokal Tahun Depan

PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) telah meluncurkan motor retro sport, W175 L dengan sistem injeksi pada beberapa waktu lalu.

img_title
VIVA.co.id
31 Oktober 2024