Telah Hadir Helm Anti Gerah, Pakai AC
- twitter @kopdarpengicau
VIVA – Tentu bukan rahasia lagi jika banyak pemotor yang mengeluhkan panasnya kepala saat menggunakan helm fullface. Kondisi itu yang membuat beberapa produsen helm berlomba-lomba menghadirkan terobosan baru.
Salah satunya produsen helm asal Amerika Serikat, Feher. Belum lama ini, Feher telah meluncurkan ACH-1, yang mereka klaim sebagai helm pertama yang dilengkapi dengan air conditioner atau AC.
Sebenarnya teknologi yang ditanamkan pada helm ini hampir sama dengan teknologi AC mobil dimana di dalamnya ada sebuah sistem konveksi yang menyedot udara dari luar dan mendinginkannya sebelum semburkan ke dalam helm. Tentu sebagai sumber daya, Anda harus mencolokkan ke baterai.
Seperti dilansir Visordown, udara yang disaring dan disirkulasikan dalam helm dapat mendinginkan hingga 15 derajat. Menariknya lagi, udara dingin ini juga tak akan membuat wajah beku karena fokus pendinginan ada pada bagian belakang kepala.
Untuk memikat para bikers, Feher ACH-1 ini juga tersedia dalam berbagai warna seperti putih, silver dan hitam. Untuk harganya sendiri, helm anti panas yang baru dipasarkan di Amerika Serikat ini dibanderol sekitar Rp 8 juta. Tertarik?