Diburu Buat Modifikasi, Yuk Lirik Harga Yamaha Scorpio Bekas

Facelift Scorpio Z
Sumber :
  • yamaha-motor.co.id

VIVA – Dunia modifikasi alias custom sepeda motor di Tanah Air, belakangan terus menunjukkan geliatnya. Seiring perkembangan dunia otomotif yang kian pesat, motor costum tak pernah sepi peminat. 

Terpopuler: Penjualan Mobil Bisa Tembus 1 Juta, Cara Aman Beli Motor Bekas

Alhasil berbagai aliran custom pun mencuat. Mulai dari ubahan ringan, hingga sentuhan 'jail' kerap dilakukan pemilik roda dua. Kebanyakan mereka ingin kendaraannya tampil lebih beda dari standar pabrikan. 

Salah satu motor yang banyak diburu untuk dimodifikasi adalah Yamaha Scorpio. Hal ini diakui pemilik diler motor bekas Kayna Motor, Abdillah. Tak jelas alasan motor tersebut sering 'diincar' pecinta modifikasi. 

Cara Aman Beli Motor Bekas Agar Tidak Tertipu

"Memang kalau motor custom, Scorpio banyak yang cari. Cuma barangnya susah. Saat ini kalau di diler saya kosong. Harus cari dulu apa ada yang mau jual," kata Abdillah kepada VIVA di Condet, Jakarta Timur, Senin 27 Agustus 2018. 

Saat disinggung kisaran harga motor bekas tersebut, ia mengaku harus melihat kondisi kendaraan yang dijual terlebih dahulu. Sebab patokan motor seken memang dilihat dari tahun dan kondisinya. 

Ini Motor Bekas yang Harganya Masih Stabil di Pasaran

"Harus lihat dulu kondisinya bagaimana. Tapi mungkin kalau tahun 2013 yang kondisinya masih bagus,  bisa diatas Rp13 jutaan. Jadi harus dilihat dulu motornya," tuturnya. 

Beberapa diler motor bekas lainnya juga mengaku sulit mendapat Scorpio bekas saat ini. Hal itu tidak terlepas dari peminat motor pabrikan Jepang tersebut. "Saat ini kosong. Enggak ada unitnya," kata Pemilik Asek Motor di Kawasan Poris, Indra. 

Masyarakat Memburu Motor Bekas Setelah Mudik Lebaran

Generasi Terbaru Sudah Meluncur, Ini Harga Honda Scoopy Bekas

PT Astra Honda Motor (AHM) telah menyediakan beragam pilihan skuter matik untuk pasar Indonesia. Salah satu yang cukup menjadi favorit konsumen adalah Honda Scoopy.

img_title
VIVA.co.id
11 November 2024