Maling NMAX Marah Gara-gara Alat Sederhana Ini
- Instagram @agoez_bandz
VIVA – Yamaha NMAX saat ini menjadi salah satu skuter matik yang populer di Indonesia. Angka penjualannya tak pernah kurang dari puluhan ribu unit, setiap bulannya.
Besarnya populasi NMAX di Indonesia menjadi kesempatan bagi para maling motor untuk meraup keuntungan besar. Tak heran bila skuter matik berbodi bongsor itu kerap jadi incaran.
Hal itu makin diperparah dengan tidak adanya sistem pengaman canggih pada motor tersebut. Satu-satunya pengaman yang ada hanya penutup lubang kunci, yang saat ini dengan mudah dijebol oleh maling.
Berbeda dengan Honda PCX baru, yang sudah mengadopsi fitur keyless. Tanpa kunci remote, motor tidak akan bisa dihidupkan mesinnya dan dibawa kabur.
Alternatifnya, pemilik NMAXÂ bisa menambah alat pengaman tambahan, seperti pelacak. Namun, harganya memang tidak murah.
Atau, bisa meniru pemilik NMAX yang ada dalam video di bawah ini. Dilansir dari akun Instagram @agoez_bandz, Kamis 10 Mei 2018, video tersebut menunjukkan detik-detik dua maling motor hendak mengambil NMAX yang tengah terparkir.
Kunci kontak berhasil dibobol, namun saat hendak dibawa kabur, motor tidak bisa bergerak. Setelah dicek, ternyata rem depan diberi pengaman berupa besi yang terhubung dengan tuas gas.
Alat sederhana itu terpasang dalam kondisi rem depan aktif, sehingga roda terkunci dan tidak bisa bergerak. Kunci yang digunakan untuk membukanya juga berbeda, tidak mudah dijebol.
Karena gagal, maling tersebut marah dan menendang motor, lalu pergi tanpa hasil.