Sambut Hari Buruh, Ada Servis Motor dan Bikin SIM Gratis

Seorang montir tengah melakukan servis sepeda motor.
Sumber :
  • Foto: Dok Astra Motor

VIVA – Hari Buruh Internasional atau yang dikenal dengan May Day, akan kembali diperingati pada 1 Mei 2018. Menyambut acara tersebut, Polda Metro Jaya bekerja sama dengan Tekiro untuk memberikan servis gratis.

Perpanjang SIM Bisa dari Rumah, Ada Satu Hal yang Berubah

Pengumuman terkait hal tersebut disebarluaskan melalu media sosial TMC Polda Metro Jaya di Twitter dan Instagram.

Di Instagram, akun @tmcpoldametro memberikan caption, “Dalam rangka memperingati hari Buruh 1 Mei 2018, Polda Metro Jaya dan Polres Jajaran bekerja sama dengan Tekiro gelar servis dan ganti oli motor gratis untuk karyawan dan Buruh”.

Ada Cara Mudah dan Murah Bikin Motor Kesayangan Awet

Sementara di Twitter, Polda Metro tidak hanya mengunggah foto pengumuman, namun juga gambar lain bertuliskan “Lebih baik servis motor dari pada berdemo”.

Ujian Teori Bikin SIM Bakal Digelar Secara Online

Untuk menikmati fasilitas ini masyarakat bisa menyambangi empat titik berbeda, yakni Bekasi Kota, Tangerang Kota, Bekasi Kabupaten, dan Tangerang Kabupaten. Acara ini digelar mulai pukul 08.00 WIB sampai dengan 17.00 WIB.

Selain itu, Polda Metro Jaya juga menyediakan bus pelayanan Surat Izin Mengemudi bagi masyarakat yang ini melakukan pembuatan dan perpanjangan SIM.

Khusus 100 orang pertama, pembuatan dan perpanjangan SIM tidak dipungut biaya sama sekali alias gratis.

Bengkel resmi AHASS Honda Motor

Dua Hal Ini Bikin Motor Bergetar Parah

Biasanya, komponen ini mengalami kerusakan karena sepeda motor sering jatuh atau mengalami kecelakaan.

img_title
VIVA.co.id
27 Agustus 2021