Berapa Sih Biaya Sekali Servis Moge Harley Davidson

Harley Davidson.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Pius Yosep Mali

VIVA – Berbeda dengan merek sepeda motor lainnya di Indonesia, Harley Davidson menjadi motor hobi dan hanya dipakai untuk kebutuhan tertentu. Alasannya, motor ini memiliki kapasitas mesin dan tenaga besar, sehingga kurang nyaman jika dipakai sebagai kendaraan harian, apalagi harus menembus kemacetan.

Meski bukan motor harian, Dealer Principal Anak Elang Harley Davidson of Jakarta, Sahat Manalu mengatakan, perawatan moge Amerika Serikat ini tak ubahnya dengan motor bermesin besar lainnya.

"Perawatan reguler Anak Elang menyediakan layanan antar Jemput. Terus, kami punya layanan untuk mengingatkan customer harus servis. Terus kalau biaya itu relatif, enggak ada beda dengan motor sport lain," kata Sahat di Jakarta.

Harley Davidson.

Aksi burnout Harley Davidson. Foto: VIVA/Pius Yosep Mali

Sementara itu, Service Manager Anak Elang Harley Davidson of Jakarta, Imam Budihardjo mengatakan, biaya servis motor gede ini tergantung dari kebutuhan dan keinginan pemiliknya.

"Untuk perawatan reguler, biayanya sekitar Rp400 ribu sampai Rp1,2 juta. Biaya jasa reguler ya di luar bongkar mesin, perawatan normal ya ini, maintenance rutin. Kalau turun mesin beda lagi, macam-macam tergantung kerusakan," kata Imam.

Di bengkel resmi Harley Davidson Anak Elang, kata Imam, terdapat enam stall yang bisa menangani perbaikan Harley Davidson dari beragam model dan tahun pembuatan. Kondisi motor yang dibawa ke bengkel pun beragam, mulai dari yang rutin dipakai dan terawat, sampai motor yang hanya dijadikan pajangan dan bahkan kondisi mesinnya tidak menyala bertahun-tahun.

Gaya Nyentrik Zulkifli Hasan, Keliling Jakarta Naik Moge

Harley-Davidson Softail 2018

Harley Davidson Softail 2018. Foto: Visordown

Harley-Davidson Jadi Korban Perang Dagang AS Vs Uni Eropa

Imam mengatakan, untuk servis rutin moge Harley Davidson biasanya hanya memerlukan waktu dua jam dengan beragam pengerjaan, mulai dari ganti oli, penyetelan belt, pengecekan rem, kelistrikan, sampai ke bagian komstir depan.

"Harga sparepart sendiri beragam. Misalnya, oli mesin itu kisaran harganya Rp150 ribuan per liter, pakainya empat liter untuk mesin. Brakepad Rp1,2 sampai 1,3 juta satu set, di depan pakai double disc, belakangnya satu. Untuk belt itu Rp4 jutaan kisaran harganya," kata Imam.

Ini Motor Termahal di Dunia, Harganya Setara Ferrari
Dirt Bike Harley Davidson

Ternyata Gak Semua Harley-Davidson Berwujud Moge Lho

Ada juga motor trail dari Harley-Davidson.

img_title
VIVA.co.id
11 Maret 2020