Hadapi Xpander, Toyota Terus Siapkan Proyek Avanza Terbaru
- VIVA.co.id/M Ali Wafa
VIVA – Kehadiran Mitsubishi Xpander di pasaran diakui Toyota tak membuat goyah Avanza. Meski mengusung desain yang lebih sederhana ketimbang Xpander, namun penjualan Avanza dikatakan tetap saja stabil.
Toyota menyebut, penjualan bulanan Avanza masih di angka 10 ribu unit dengan model 1.3 transmisi manual sebagai tipe terlaris.
"Dari awal saya sudah ngomong saat Xpander keluar, itu akan mengisi segmen customer yang butuh stylish model, kayak Mobilio pertama kali," kata Fransiscus Soerjopranoto, Executive General Manager PT Toyota Astra Motor, ditemui di Sahid Sudirman Center, Jakarta Pusat.
Data yang dimiliki Toyota Astra Motor menyebut, 40 persen konsumen low MPV itu datang dari pembeli borongan. Sementara 60 persen konsumen pribadi memang menyukai mobil bergaya stylish. Maka itu, apabila pasar fleet alias partai besar sudah digenggam, Toyota juga akan mempersiapkan Avanza terbaru dengan banyak perubahan untuk menjawab kebutuhan konsumen yang menginginkan desain stylish.
DN Multisix, cikal bakal Avanza-Xenia terbaru. Foto: VIVA/Hadi Suprapto
Hingga kini, Toyota mengakui pihaknya masih dalam tahap studi untuk Avanza terbaru. Menariknya dalam masa studi, alias sambil menunggu rampung, Toyota merilis Rush dengan desain yang berubah drastis.
Bahkan banyak kalangan menyebut, mobil ini nampaknya berusaha untuk 'menggebuk' penjualan Xpander yang mulai subur. Tak ayal jika banyak pihak menilai langkah ini merupakan bagian dari pemanasan bagi Toyota sebelum benar-benar merilis Avanza dengan perubahan drastis.
“Kita mulai dengan Rush tujuh penumpang dan tampilan stylish. Kalau Rush bisa track customer stylish, mungkin kita akan develop (Avanza baru). Tapi kita tidak akan meninggalkan segmen yang kita punya sekarang 1.3 G MT (Avanza) yang paling kuat dan komposisinya paling besar 49 persen,” ujarnya.