Dua Mobil Mainan Orang Kaya Jakarta Meluncur

Lamborghini Huracan Performante, Mobil Bertenaga Ganas
Sumber :
  • REUTERS/Arnd Wiegmann

VIVA – Dua mobil bertenaga besar akan meluncur hari ini, Senin 11 Desember 2017, di Jakarta. Dua mobil tersebut diharapkan bisa memikat kaum kaya di Indonesia untuk mengoleksinya.

Bukan Cuma Soal Gelar, Andre Taulany Juga Sindir Koleksi Mobil Sport Raffi Ahmad

Sesuai dengan undangan yang diterima VIVA, mobil pertama yang meluncur yakni sport utility vehicle perdana milik Maserati, Levante. Mobil ini pertama kali dipamerkan ke publik di acara New York International Auto Show, Maret 2016.

Peluncuran Levante di Indonesia sesuai janji Chief Executive Officer (CEO) PT Auto Trisula Indonesia sebagai pemegang merek Maserati di Indonesia, Fransiska Renata. Tahun lalu, ia mengatakan bahwa Levante akan diboyong ke Indonesia untuk dipamerkan.

Orang Tua Pejabat BUMN, Anak 11 Tahun Ini Mau Dibelikan Mobil Sport

Fransiska menuturkan, kehadiran Levante diharapkan akan meningkatkan penjualan Maserati di Indonesia dan juga secara global.

Maserati Levante akan menggunakan platform persis yang diterapkan pada Maserati Ghibli, yakni mesin V6 berkapasitas 3.0 liter dan juga mesin V8 3.8 liter yang sanggup menyemburkan tenaga 530 daya kuda, serta mesin V6 turbo berkapasitas 3.0 liter.

Yamaha Kolaborasi dengan Caterham Hadirkan Mobil Sport EV

Mobil kedua yang meluncur di Jakarta hari ini juga berasal dari Italia, yakni Lamborghini Huracan Performante. Mobil ini secara resmi diperkenalkan di ajang Internasional Motor Show 2017 di Geneva, Swiss.

Huracan Performante menggunakan mesin 5.200 cc V10, yang sanggup menghasilkan tenaga 631 daya kuda dan torsi 600 Newton meter.

Ferrari 330 LM/250 GTO tahun 1962

Sejarah Bisnis Ferrari: Dari Lintasan Balap hingga Menjadi Legenda Otomotif

Siapa yang tidak tahu merek mobil Ferrari? Kuda jingkrar merah tidak hanya sekadar simbol kecepatan dan kemewahan, tapi juga gengsi.

img_title
VIVA.co.id
20 November 2024