Benarkah Xpander Masuk Jajaran Armada Taksi Blue Bird?

Mitsubishi Xpander versi taksi
Sumber :
  • instagram

VIVA – Dalam beberapa hari terakhir, beredar kabar jika Mitsubishi Xpander akan menjadi salah satu armada taksi Blue Bird. Bahkan, gambar Xpander versi Blue Bird, kini beredar luas di jagat maya. Yang tak kalah menarik, kabarnya Xpander bakal menggeser Mobilio di Blue Bird.

Harga Avanza Baru dan Xpander Sebelum Diskon PPnBM Berakhir

Namun, benarkah Xpander bakal menjadi mobil taksi? VIVA mencoba menghubungi langsung pihak Blue Bird. Menurut Kepala Humas Blue Bird Group Teguh Wijayanto, pihaknya saaat ini belum bisa memberikan keterangan banyak mengenai rumor tersebut.

Tak sampai di situ, VIVA juga langsung menghubungi Mitsubishi. Intan Vidiasari, head of PR & CSR Dept PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), mengatakan bahwa hingga saat ini belum ada pemesanan Xpander dari Blue Bird Taxi.

Mobil Baru Calon Pesaing Avanza Berkeliaran di Tol Cipularang

"Sampai saat ini, tidak ada pemesanan Xpander dari Bluebird Taxi, atau pun rencana bekerja sama dengan armada taksi lainnya. Inden yang masuk kepada kami, sebagian besar adalah customer retail/private," kata Intan.

Masih menurut Intan, pihaknya saat ini justru lebih fokus untuk bagaimana mempercepat pemenuhan ke customer. Terlebih, dengan pemesanan retail yang saat ini sudah menembus angka lebih dari 30 ribu unit.

Mitsubishi Jual 10.676 Unit Kendaraan di Januari 2022
KIA Carens 2022 dipasarkan di India

Mobil Baru Calon Pembunuh Avanza Punya Mesin Lebih Bertenaga

Mobil baru calon pesaing Toyota Avanza akan meluncur Sabtu besok di Indonesia, dapur pacunya cukup menggiurkan karena lebih bertenaga.

img_title
VIVA.co.id
11 Maret 2022