Daftar Harga Lima Mobil Edisi Spesial Daihatsu
- VIVA.co.id/Yunisa Herawati
VIVA.co.id – PT Astra Daihatsu Motor unjuk gigi dalam gelaran otomotif berskala internasional GIIAS 2017 di ICE, BSD, Tangerang Selatan. Mereka membawa sejumlah mobil dengan status edisi terbatas. Mobil dengan status edisi terbatas itu di antaranya Xenia, Terios, Sirion, Luxio dan Sigra. Edisi terbatas dihadirkan sebagai bagian perayaan 110 tahun pabrikan asal Jepang tersebut.
"Iya kami menghadirkan edisi terbatas lima mobil kami di GIIAS," kata Direktur Pemasaran ADM, Amelia Tjandra kepada VIVA.co.id di Jakarta, Senin 14 Agustus 2017.
Dia mengatakan, ADM menyediakan 110 unit untuk produk edisi terbatas dalam GIIAS 2017. Unit terbanyak diberikan pada mobil LCGC, Sigra sebanyak 50 unit, sedangkan model lainnya seperti Xenia hanya 20 unit. "Terios 20 unit, Sirion 10 unit dan Luxio 10 unit. Kenapa Sigra paling banyak? Itu permintaan dari tim operasional karena saat ini yang paling tinggi jualannya Sigra," ujar dia.
Sampai saat ini mobil dengan status edisi terbatas itu telah laku sebanyak 51 unit dari total 110 yang tersedia. Dia pun menyambut baik minat masyarakat terhadap produk edisi terbatasnya itu.
"Komposisinya Xenia 17 unit, Terios delapan unit, Sirion delapan unit, Sigra 15, dan Luxio tiga," ujarnya.
Terpisah tenaga penjual di booth Daihatsu, Fitria mengatakan lima produk tersebut mendapat potong harga atau diskon selama pameran GIIAS. Potongan harga yang diberikan sekitar Rp15 juta sampai Rp20 juta. "Aku kasih Rp20 juta kalau mau ambil Xenia. Bisa lebih diskonnya, kalau jadi. Siapkan data-datanya nanti dibantu pengajuannnya," kata dia.
Berikut harga-harga mobil Daihatsu edisi terbatas 110:
Sigra 1.2 R MT = Rp139 juta
Sigra 1.2 R AT = Rp152 juta
Great New Xenia X MT 1.3 = Rp199 juta
Great New Xenia X AT 1.3 = Rp210 juta
Luxio 1.5 MT MC = Rp197 juta
Terios R MT Custom = Rp235 juta
Terios R AT Custom = Rp249 juta
Sirion 1.3 D FMC MT = Rp164 juta
Sirion 1.3 D FMC AT = Rp175 juta.