Honda Jazz Crossover Bakal Dirilis di Indonesia?
- Indianautosblog
VIVA.co.id – Mobil hatchback yang didandani mirip crossover memang bukan hal baru. Di Indonesia, PT Toyota Astra Motor (TAM) sudah menjual produk bernama Yaris Heykers. Sesuai namanya, mobil ini merupakan city car Toyota Yaris yang dipasangi beragam aksesori dan memiliki ground clearance lebih tinggi sehingga mobil terlihat lebih gagah.
Adanya Yaris Heykers rupanya belum membuat PT Honda Prospect Motor selaku agen pemegang merek (APM) mobil Honda tergoda untuk mendatangkan produk Jazz Cross Style yang baru saja diluncurkan di Jepang.
"Bisa saja Jazz dibuat seperti itu, di luar kan ada. Tapi seperti yang saya bilang, konsumen di segmen Honda Jazz ini makin sempit, model mobilnya makin banyak," kata Jonfis Fandy, direktur Pemasaran dan Layanan Purnajual HPM, di Jawa Timur.
Dikatakan Jonfis, Honda sudah menjual HR-V di Indonesia untuk para penggemar mobil jenis crossover. Lagipula, kata dia, masing-masing agen pemegang merek mobil memiliki strategi yang berbeda-beda dalam memasarkan produknya.
"Mobil dibuat kayak crossover itu kan bukan yang pertama. Mungkin pernah lihat Nissan Grand Livina X-Gear, kemudian Suzuki SX4, sudah banyak. Seperti itu kayak jadi special edition saja," kata Jonfis.
Diketahui beberapa waktu lalu, Honda Motor Company merilis penantang Toyota Yaris Heykers, yakni Honda Jazz Cross Style. Mobil ini adalah Jazz yang didandani sehingga tampilannya menjadi lebih gagah.
Honda Jazz Cross Style dibekali sejumlah aksesori di bagian eksteriornya, seperti hiasan bumper bawah depan dan belakang, stiker di bagian belakang, body side moulding, overfender, dan pelek Modulo 15 inci. (art)