Tol Darurat Brebes-Gringsing Dioperasikan Meski Minim Lampu

Jalan Tol Brebes-Batang Resmi Dibuka untuk Pemudik
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay

VIVA.co.id – Jalan Tol Brebes Timur hingga Gringsing Kabupaten Batang, Jawa Tengah sepanjang 105 kilometer mulai dibuka secara fungsional untuk dilewati para pemudik sejak Senin kemarin, 19 Juni 2017. Tol fungsional ini dibuka untuk mengantisipasi kemacetan di Tol Brebes Timur.

Menata Hati Sambut Bulan Suci

Namun, para pemudik tetap diminta berhati-hati saat melintasi jalan tol Brebes Timur hingga Gringsing, karena minimnya lampu penerangan. Hal itu diungkapkan Direktur Utama Pemalang Batang Tol Road, Supriyono. "Iya masih minim lampu penerangan, karena tol fungsional ini kan sifatnya darurat. Dan kami masih kesulitan untuk memasang lampu yang sesuai standar keamanan," kata Supriyono kepada VIVA.co.id, Selasa 20 Juni 2017.

Kata Supriyono, pihaknya kesulitan untuk memasang lampu yang sesuai dengan standar keamanan. Apalagi wilayah tersebut jauh dari jangkauan listrik. Pemasangan lampu di tol fungsional pun dikatakan tak semudah yang dibayangkan. "Kami masih kesulitan power listriknya. Sehingga kami memungkinkan memasang lampu darurat di jalan yang dianggap rawan," tuturnya.

Tol Brexit Diprediksi Padat Malam Ini Hingga Besok Pagi

Sebagai solusi, pihak tol lalu memasang scotlight atau lampu mata kucing yang dipasang di tanda pembatas jalan. Lampu tersebut akan menyala saat tersorot lampu kendaraan.

"Scotlight untuk membantu pengguna jalan tidak keluar jalur saja. Di jalan datar interval 25 meter di tanjakan atau jembatan jarak lima kilometer di railing atau barrier jembatan. Kami pasang scotlight di rest area, simpang susun atau exit," kata dia.

UKP Pancasila Bagi-bagi Penghargaan Mudik Lebaran
Kemacetan Panjang di Pintu Masuk Tol Brebes-Batang

Tiga Titik Ini Disiapkan untuk Hindari Macet di Tol Cipali

Berguna bagi mereka yang hendak menuju Jawa Tengah.

img_title
VIVA.co.id
8 Juni 2018