Mobil Volvo Terbaru Siap Meriahkan Pameran IIMS 2017

Volvo V90.
Sumber :
  • Dok: Volvo

VIVA.co.id – Setelah lama tak terdengar kabarnya, Volvo kini telah memiliki mitra bisnis baru di Indonesia. Pabrikan mobil asal Swedia itu menggandeng Garansindo Group untuk melancarkan bisnisnya di Tanah Air.

Mobil Canggih Volvo Meluncur di GIIAS 2024, Harga Rp800 Jutaan

Hadir kembali dengan mitra baru, Volvo ada kemungkinan akan memakai Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017 sebagai ajang perkenalan.

Hal itu diungkapkan langsung oleh Direktur PT Dyandra Promosindo, Hendra Noor Saleh, Kamis 16 Februari 2017.

5 Mobil Ini harus Ganti Nama Usai Peluncuran Resmi

“Sekarang sebenarnya banyak motor gede, lalu yang Swedia (Volvo), sekarang sudah hadir lagi. Tapi, untuk bisa resmi hadir di pameran itu ada 6-7 tahap,” ujarnya di Kebayoran baru, Jakarta Selatan.

Pria yang akrab disapa Ko Hen itu kemudian menjelaskan tahap-tahap yang dimaksud. Yang pertama, panita mengajukan proposal. Yang kedua, pemegang merek tertarik negosiasi, kemudian menyatakan keikutsertaan.

Volvo Hadirkan Pusat Servis Canggih di Jantung Kota Jakarta

“Kemudian, ada Form A untuk melangkah ke tahap yang namanya pasti. Kalau pasti ikut, saya enggak bisa menjawab, karena namanya belum ikut,” ungkapnya.

Meski demikian, ia bisa memastikan bahwa saat ini Volvo sedang dalam tahap konfirmasi untuk turut berpartisipasi dalam ajang tahunan tersebut.

“Mereka sudah menyatakan komitmen untuk ikut. Kami minta konfirmasinya. Karena, namanya pembicaraan bisa berubah karena kebijakan perusahaan,” ujarnya.

Ko Hen menegaskan, ia bisa mengatakan konfirmasi keikutsertaan sebuah merek apabila sudah memberikan Form A.

Form A itu sudah ada sanksinya kalau membatalkan diri. Jadi, kekuatan surat itu sudah lebih tinggi. Tapi, saya sudah tiga kali menangani IIMS. Kalau sudah komitmen, biasanya enggak ada track record tiba-tiba mundur,” katanya. (mus)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya