Pesona Mobil Konsep Nissan 'Z', Segera Lakoni Debut
- Paultan
VIVA.co.id – Masih ingat dengan Nissan Z-car? Terakihir, Nissan meluncurkan mobil keluarga Z ini delapan tahun lalu dengan Nissan 370Z. Kini Nissan berencana menghadirkan anggota baru untuk keluarga mobil sportnya tersebut.
Dilansir Paultan, Jumat 27 Januari 2017, Nissan dikabarkan telah menyiapkan mobil konsep untuk generasi terbaru dari mobil Nissan Fairlady ini. Dan rencananya, mobil ini akan dipamerkan pada ajang Tokyo Motor Show tahun ini.
Sayangnya belum banyak informasi yang didapat mengenai mobil konsep ini. Namun telah banyak beredar kabar termasuk rencana untuk tampil dengan gaya coupe. Mobil sport ini juga diklaim juga akan tampil lebih sporty dibanding para pendahulunya.
Kesan sporty ini akan tercermin dari tampilan luar yang tampak mirip dengan gaya yang diusung Nissan GT-R facelift.
Sedangkan untuk urusan dapur pacu, ada beberapa kandidat mesin yang bakal jadi pilihan Nissan. Kalau tidak menggunakan twin-turbo 3.0 litre V6 dari Infiniti Red Sport, mungkin mesin VR terbaru yang kini ditanamkan Nissan pada Q50 dan Q60.
Mesin ini akan dipadukan dengan transmisi matik 7 percepatan. Beredar kabar juga Nissan akan menggunakan mesin entry-level 3.0 litre V6 dan varian hybrid. Diharapkan mobil ini akan siap pada 2019.