Honda New Mobilio Resmi Meluncur, Ada Tiga Warna Baru
- Yasin Fadilah/VIVA.co.id
VIVA.co.id – Setelah lama menjadi perbincangan para pencinta roda empat di Tanah Air, PT Honda Prospect Motor akhirnya secara resmi meluncurkan mobil Multi Purpose Vehicle terbarunya, New Mobilio.
Mobil pesaing Toyota Avanza dan Suzuki Ertiga ini hadir dengan beberapa ubahan. Presiden Direktur HPM, Tomoki Uchida mengatakan, Mobilio baru mengusung tampilan yang lebih sporty dan menawan dari versi sebelumnya.
Sementara itu, Direktur Pemasaran dan Purnajual HPM, Jonfis Fandy menuturkan, hadirnya versi terbaru Mobilio ini menandakan bahwa Honda semakin serius menggarap pasar MPV.
"Sebagai pemain baru di kelas MPV, kami bersyukur sudah ada 61 ribu penjualan lebih, sejak peluncurannya pertama kali. Dan kami terus dengarkan ubahan yang diminta oleh konsumen," ujar Jonfis saat ditemui awak media di Jakarta Pusat, Kamis 12 Januari 2017.
Jonfis mengaku, selama ini kebanyakan konsumen sangat menginginkan mobil yang cukup menarik dengan desain yang menawan.
"80 persen konsumen memilih mobil itu dari gaya, tampilan dan fitur yang disematkan. Konsumen tidak hanya beli basic saja. Kami ingin membuat mobil sesuai kebutuhan konsumen," ungkapnya.
Sekadar Informasi, ada tiga tipe New Mobilio yang disediakan Honda, yaitu S, E dan RS. Honda juga menghadirkan tiga warna baru yang masih jarang digunakan produsen mobil di Indonesia, yaitu ungu, merah dan oranye.
Sayangnya, dapur pacu yang digunakan masih sama seperti model sebelumnya, yakni empat silinder berkapasitas 1.500cc. (asp)