Tips Ampuh Amankan Audio Mobil dari Pencuri
- www.shiftins.com
VIVA.co.id – Beragam aksi pencurian kendaraan seharusnya membuat para pemilik harus hati-hati. Tak hanya kendaraan saja yang menjadi incaran, sebab bagian-bagian vital dari mobil juga tak luput dari perhatian pencuri, sebut saja spion hingga audio sistem.
Audio sistem adalah salah satu barang berharga yang bisa menjadi incaran para pencuri. Tentu Anda tidak akan bisa memastikan keamanan bagian vital ini selama 24 jam dalam sehari. Maka itu, diperlukan berbagai langkah, agar audio pada mobil Anda tetap aman bebas dari pencurian.
Dilansir situs resmi Toyota, Jumat, 28 Oktober 2016, salah satu solusi yang bisa Anda terapkan adalah menggunakan kaca film lebih gelap pada bagian sisi mobil. Dengan begitu, Anda telah memperkecil kesempatan pelaku kriminal untuk mengintip isi mobil.
Cara kedua yang bisa diterapkan, Anda bisa menyamarkannya dengan pemutar musik model lama. Dengan memasang pemutar musik versi yang lama, Anda bisa menyembunyikan audio sistem yang berharga. Pencuri tidak akan merasa curiga karena mereka tidak akan memiliki banyak waktu untuk mengecek pemutar musik di dalam mobil hanya kamuflase. Mereka akan mengurungkan niatnya untuk merampas pemutar musik palsu Anda karena merasa bahwa benda tersebut tidak akan memberikan banyak keuntungan.
Cara ketiga, yakni memasang alarm pada mobil. Selain melindungi audio sistem mobil, alarm juga akan mencegah terjadinya pencurian. Dengan memasang alarm pada mobil, keamanan bisa terjamin.
(mus)