BMW Indonesia Berniat Ramaikan Pasar Mobil Hibrida di RI

All New BMW X5 xDrive25d
Sumber :
  • Dok: BMW

VIVA.co.id – BMW Group Indonesia beberapa waktu lalu mendatangkan mobil sport activity vehicle (SAV) berteknologi hibrida, yakni X5 Hybrid, untuk diperkenalkan di Indonesia.

Mobil BMW Tabrak 4 Motor di Cisarua, 6 Orang Luka-Luka

Saat disinggung, kapan SAV tersebut akan dijual kepada konsumen di Tanah Air, Head of Corporate Communications BMW Group Indonesia, Jodie O'tania mengaku, masih harus mempersiapkan segala sesuatunya.

"Kalau bicara mengenai itu, selalu tujuan BMW menghadirkan kendaraan terbarunya untuk memenuhi kebutuhan konsumen. Jadi, begitu ada kebutuhan dari konsumen, semua hal dipersiapkan dari hulu ke hilir. Kami dengan sangat percaya diri menghadirkan kendaraan hybrid," katanya di Senayan, Jakarta.

Warganet Geger Lihat Mobil Klasik Teririt di Dunia Dipakai Mudik

Jodie juga mengungkapkan, BMW Indonesia menggunakan kendaraan tersebut untuk mensosialisasikan teknologi hibrida kepada masyarakat.

"Kami mengggunakan kendaraan itu untuk mengomunikasikan pada publik. Jadi, kalau kami bicara soal hibrida tapi konsumen enggak bisa mencoba, kan susah. Konsumen harus bisa mencoba kendaraannya, melihat spesifikasinya dan kemudian mencoba secara langsung," ujarnya menambahkan.

Lagi Ngebut 280 Km/jam, Mobil Ini Dipaksa Ngerem Mendadak

Sekadar informasi, BMW X5 Hybrid dibekali dengan mesin berkubikasi 2.000cc dan dipadukan dengan motor listrik. Kombinasi ini membuat tenaga mobil mencapai lebih dari 310 daya kuda.

Selain X5, BMW Indonesia juga memajang mobil canggih i8. Sama seperti X5, i8 dibekali dengan teknologi hibrida, yang diklaim bisa membuat penggunaan bahan bakar menjadi lebih irit.

(mus)

BMW Seri 1 salah parkir

Parkir Mobil BMW Ini Bikin Orang Jengkel Hingga Telat Jalan Kerja

Parkir mobil BMW bikin orang jengkel hingga naik darah, karena sudah menghalangi mobil lain dan merugikan warga sekitar sampai telat jalan kerja

img_title
VIVA.co.id
5 Oktober 2021