Obral, KIA Pangkas Harga Rio dan Picanto

Kia New Rio Platinum
Sumber :
  • VIVA/Herdi Muhardi

VIVA.co.id – Jika beberapa Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) menaikkan harga semua line up-nya saat memasuki kuartal kedua, berbeda dengan ATPM mobil asal Korea, KIA, melalui PT KIA Mobil Indonesia (KMI) yang menurunkan harga kedua modelnya. Kedua model tersebut yakni All New Rio dan All New Picanto.

Salah satu yang mengalami penurunan harga lumayan banyak, yakni untuk varian tertinggi, Rio Platinum transmisi matik yang awalnya dibanderol Rp261 juta, turun menjadi Rp249,5 juta. Artinya, penurunan harga yang dilakukan sekira Rp11,5 juta.

Menurut Direktur Marketing PT KMI Hartanto Sukmono, pihaknya menepis jika penurunan harga ini dilakukan lantaran kalah saing dengan merek Jepang. Kata dia, langkah penurunan harga dilakukan sebagai bentuk penyesuaian dengan varian baru yang harganya lebih murah.

“Soalnya Rio dan Picanto kan memang ada dua varian baru yang harganya lebih murah. Kalau harga varian platinum dan option itu turun, ya itu adjustment saja,” ujar Hartanto Sukmono saat ditemui VIVA.co.id.

Lawindri, Marcomm Division and Public Relation Manager PT KMI, juga tak menampik kabar yang menyebut penurunan harga pada Rio dan Picanto. “Untuk waktunya saya kurang tahu jelas, kira-kira Agustus ini,” ujarnya.

Berikut daftar harga Rio dan Pincanto:

New KIA Rio Platinum AT = Rp261 juta jadi Rp249,5 juta

New KIA Rio Option AT = Rp239 juta jadi Rp229 juta

New KIA Rio Option MT = Rp225 juta jadi Rp215 juta

Kia Sonet Bisa Dipesan, dan Mobil Batman Dijual dalam Kondisi Seadanya

New Rio AT = Rp213 juta jadi Rp209 juta

New Rio MT = Rp198 juta jadi Rp195 juta

Diler Buka Pesanan untuk Sonet, Jawaban KIA Bikin Kaget

New Picanto Platinum AT = Rp207 juta jadi Rp196 juta

New Picanto Option AT = Rp187 juta jadi Rp176 juta

Sonet Sudah Bisa Dipesan di Diler Kia RI, Pakai Panjar Rp5 Juta 

New Picanto AT = Rp159 juta jadi Rp154 juta

New Picanto MT = Rp144 juta jadi Rp139 juta.

Tampilan belakang Kia Sonet

Beli Mobil Kia Sonet, Antrinya Sampai Bulan April 2021

Pembeli mobil Kia Sonet di Indonesia, harus sabar untuk bisa mendapat unit kendaraan yang sudah dipesannya.

img_title
VIVA.co.id
1 Februari 2021