Standar Euro 4 Sedang Dibahas Kementerian Perindustrian

Uji emisi kendaraan.
Sumber :
  • www.toyota.astra.co.id

VIVA.co.id – Wakil Presiden Republik Indonesia Jusuf Kalla meminta para pelaku industri otomotif untuk mengikuti standar Euro 4 yang sekarang ini sedang dibahas oleh Kementerian Perindustrian.

Penerapan Standar Euro 4 untuk Mobil Diesel, Diundur 1 Tahun

"Saya sedang mengkaji dengan Menperin, bagaimana Euro 4 harus segera dikaji dan diterapkan di Indonesia. Agar itu menjadi bagian manifestasi indonesia," kata Jusuf Kalla di sela-sela kunjungannya ke pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016, Kamis, 11 Agustus 2016.

Ia menjelaskan, dengan naiknya standar bahan bakar tersebut, diharapkan akan memacu adrenalin persaingan Industri otomotif Indonesia untuk bersaing di pasar dunia.

Hadapi Euro 4, Suzuki Tak Hanya Siapkan Mobil

"Produsen mobil tentu akan senang dengan naiknya bahan bakar tersebut, supaya nantinya bisa ekspor lebih banyak lagi," ujarnya.

Kunjungan pria yang akrab disapa JK itu ke ICE, BSD, Tangerang, adalah untuk meresmikan pembukaan pameran GIIAS 2016. Pameran ini baru akan dibuka untuk umum mulai besok, Jumat 12 Agustus, dan akan ditutup pada Minggu 21 Agustus 2016.

Pemilik Mobil Suzuki Lawas Tak Perlu Waswas soal Euro 4

Selain menampilkan beberapa produk mobil baru, pameran ini juga dimanfaatkan untuk memajang beberapa mobil konsep. Tidak hanya pabrikan mobil, GIIAS 2016 juga diikuti beberapa produsen truk, bus dan sepeda motor.

Isuzu Panther LV.

Ada Kabar Baik untuk Penggemar Isuzu Panther

Mobil ini akan terus dijual karena Euro 4 belum berlaku

img_title
VIVA.co.id
28 Juni 2020