Menperin Desak Calya-Sigra 100 Persen Indonesia

Airlangga Hartarto
Sumber :
  • VIVA.co.id/Purna Karyanto

VIVA.co.id - PT Toyota Astra Motor (TAM) kembali berkolaborasi dengan PT Astra Daihatsu Motor (ADM) dan melahirkan mobil LCGC berkapasitas 7 penumpang, Calya dan Sigra. Dua mobil ini diklaim telah menggunakan 94 persen komponen lokal.

Daftar Mobil Terlaris Daihatsu, Terios Bagaimana?

Namun hal itu tampaknya belum membuat puas Menteri Perindustrian, Airlangga Hartarto. Politisi Partai Golkar yang baru ditunjuk menggantikan Saleh Husin ini punya harapan besar mobil-mobil buatan Indonesia dapat menggunakan 100 persen konten lokal.

"Lokal konten yang digunakan saat ini adalah 94 persen. Kalau dibulatkan jadinya masih 90 persen. Kalau ditingkatkan lagi 2 persen jadinya bisa dibulatkan menjadi 100 persen," kata Airlangga.

Dalam kesempatan itu, Airlangga juga mengaku sangat menyambut baik kehadiran Calya dan Sigra yang dianggapnya sebagai mobil 'khas' Indonesia.

Penjualan Mobil LCGC Terfavorit Ini Merosot

"Banyak ide dan gagasan karena yang namanya seven seater car itu sangat cocok untuk keluarga di Indonesia. Di mana permintaan untuk seven seater car itu kalau di negara lain tidak terlalu banyak, misalnya di China, jadi ini sangat Indonesia."

(mus)

Diskon Menggiurkan Xenia-Sigra Jelang Lebaran
Ilustrasi pembelian mobil

Harga Mobil Baru Toyota per Mei 2020, Calya Naik Rp1 Juta

Daftar kenaikan harga mobil baru Toyota Mei 2020.

img_title
VIVA.co.id
11 Mei 2020