Tiga Mobil Bekas Paling Susah Dijual Versi Pedagang Mobil

Mobil bekas Eropa.
Sumber :

VIVA.co.id - Penjualan mobil bekas memang masih moncer. Terlihat dengan semakin banyaknya diler mobil bekas yang ada di setiap jalan raya, baik di daerah atau pun di kota-kota besar seperti Jakarta.

Dengan banyaknya mobil bekas yang beredar, pebisnis mobil bekas tentunya berlomba-lomba memilih mobil yang memang layak dijual. Kualitas dan harga jual menjadi pertimbangan para pedagang mobil bekas.

Ini Harga Agya-Ayla Bekas Usai Calya-Sigra Hadir

Pastinya, hal yang tak luput dipertimbangkan oleh pedagang mobil bekas adalah, apakah mobil dagangan mereka banyak diminati atau sebaiknya, termasuk juga dengan warna mobil.

Beberapa pertimbangan tersebut dilakukan oleh pedagang mobil bekas untuk meminimalkan risiko mobil susah untuk dijual dan membuat stoknya menumpuk.

Menurut Ady, punggawa diler mobil bekas di bursa mobil WTC Mangga Dua, ada beberapa mobil yang memang sulit atau susah untuk dijual dan membutuhkan waktu yang lama untuk laku.

"Memang ada beberapa model mobil yang sukar dijual, sukar dalam arti bukan tak laku ya, lama proses pembelian yang dilakukan masyarakat," kata Ady saat berbincang dengan VIVA.co.id di WTC.

Menurutnya, beberapa mobil tersebut susah dijual dikarenakan beberapa hal, salah satunya dikarenakan peminatnya yang masih sangat sedikit. "Peminatnya itu kan berbeda-beda satu sama lain. Makanya, agak sukar menemukan yang pas," ujar dia

Nah, berikut ini tiga mobil yang paling susah dijual menurut pedagang mobil bekas:

Ingin Beli Mobil Bekas? Perhatikan Empat Hal Ini

1. Toyota Wish
Mobil buatan pabrikan Jepang ini dibuat pada 2003. Alasan mobil ini sukar dijual di pasar mobil bekas di Indonesia karena, mobil tersebut masih build up. Mobil ini rata-rata harus mendekam hingga 6 bulan sebelum laku terjual. Untuk harga sekitar Rp300 juta (2011).

2. Toyota Noah
Mobil ini adalah mobil berjenis MPV delapan kursi dengan dua pintu geser yang diproduksi oleh Toyota. Noah susah dijual karena memang sedikit peminatnya. Pasarannya masih tinggi juga, Rp400 juta.

Alasan Lain Beli Mobil Bekas Selain Soal Harga

3.  Mercedes Benz tipe C260 Classic
Hampir 5 bulan untuk dapat laku terjual. Soalnya peminat mobil Eropa beda-beda. Harganya pun masih relatif sangat mahal tentunya.

Ilustrasi mobil di parkir di rumah

Calya-Sigra Muncul, Pedagang Mobil Bekas Mengeluh

Penjualan mobil bekas menurun pasca lebaran.

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016