Daftar Harga Fortuner dan Pajero Bekas di Pasaran

Fortuner (kiri) dan Pajero (kanan). Ilustrasi.
Sumber :

VIVA.co.id – Kepopuleran mobil jenis Sport Utility Vehicle (SUV) saat ini terus berkembang di seluruh dunia, tak terkecuali Indonesia. Mobil ini diminati lantaran wujudnya yang gagah, kokoh di kaki-kaki, memiliki ground clereance tinggi, cocok untuk jalanan Indonesia yang banyak tak rata.

Cek Daftar Harga Mobil Bekas Honda Freed Terkini, Masih Rp 100 Jutaan

Rupanya, tak hanya edisi barunya saja yang diburu, edisi bekasnya pun juga banjir peminat. Menurut Yahya, Marketing Showroom Motor88 di bursa mobil bekas WTC Mangga Dua, Jakarta, sampai saat ini pasar mobil SUV masih stabil. Meski, penjualannya tak sebagus mobil jenis keluarga alias Multi Purpose Vehicle (MPV).

"Masih bagus kok pasarnya (SUV), tidak kalah dengan MPV yang memiliki tenor pendek," kata Yahya saat berbincang dengan VIVA.co.id, Rabu, 20 Juli 2016.

Punya Uang Rp100 Jutaan Pilih Innova Bekas atau Mobil Baru Ini

Soal harga, menurutnya sangat variatif, tergantung kondisi mobil dan juga tahun. "Kalau harga tergantung barangnya, macam-macam soalnya dan juga tipe mobil yang akan dibeli," ujar dia.

Di pasaran, saat ini ada beragam SUV yang diminati dari berbagai merek, di antaranya Honda CR-V, Nissan Juke, Nissan X-Trail, Toyota Rush, Toyota Fortuner, hingga Mitsubishi Pajero.

Daftar Pilihan Mobil Bekas untuk Keluarga di Bawah Rp 200 Juta

Berikut harga bekasnya yang dihimpun dari sejumlah pedagang mobil bekas di WTC Mangga Dua, Jakarta:

Honda CR-V 2000cc

Tahun 2010 = Rp190 juta
Tahun 2011 = Rp205-208 juta

Honda CR-V 2400cc

Tahun 2009 = Rp185 juta
Tahun 2010 = Rp205-210 juta
Tahun 2011 = Rp220 juta
Tahun 2012 = Rp260-275 juta
Tahun 2014 = Rp350 juta

Nisan Juke

Tahun 2011 = Rp150 juta
Tahun 2010 = Rp140 juta

Nissan Xtrail

Tahun 2010 = Rp170 juta
Tahun 2011 = Rp195 juta

Toyota Rush tipe G manual

Tahun 2010 = Rp150 juta
Tahun 2011 = Rp160 juta
Tahun 2012 = Rp170 juta

Toyota Rush tipe G matik

Tahun 2010 = Rp135 juta
Tahun 2011 = Rp145 juta
Tahun 2012 = Rp155 juta

Toyota Fortuner

Tahun 2012 diesel = Rp275 juta
Tahun 2012 diesel (VNT) = Rp300 juta

Mitsubishi Pajero (Exceed)

Tahun 2012 = Rp265 juta
Tahun 2012 = Rp290 juta
Tahun 2011 = Rp235 juta

All New Nissan Serena

Berat Beli Barunya, Segini Harga Nissan Serena Bekas

Dengan desain modern dan teknologi terkini, Nissan Serena menjadi pilihan menarik di segmen MPV kelas menengah atas.

img_title
VIVA.co.id
18 September 2024