Hidupkan Mobil Legendaris, Toyota Gandeng BMW

Toyota Supra
Sumber :
  • Carbuzz

VIVA.co.id – Produsen mobil asal Jepang, Toyota rencananya akan melakukan pembenahan pada mobil kelas sport mereka, Toyota Supra. Sebelumnya, mobil tersebut sudah setop produksi sejak 2002 lalu.

Mobil BMW Tabrak 4 Motor di Cisarua, 6 Orang Luka-Luka

Dilansir Carbuzz, Senin 6 Juni 2016, mobil legendaris ini kabarnya akan dihidupkan kembali oleh Toyota dengan menggandeng produsen mobil asal Jerman, BMW. Untuk bagian mesinnya, BMW kemungkinan akan menyematkan mesin Z4 atau Z5.

Kerjasama ini pastinya akan menguntungkan kedua belah pihak nantinya mengingat kedua merek mobil ini memang sudah punya nama di dunia otomotif.

Warganet Geger Lihat Mobil Klasik Teririt di Dunia Dipakai Mudik

Sebagai catatan, ini merupakan kerja sama pertama antara Toyota dan BMW. Dan tentunya akan sangat menarik untuk ditunggu hasil kerja sama dua brand ternama ini.

Sementara itu, untuk spesifikasi yang tepat untuk mobil itu memang masih dirahasiakan. Namun jika mengacu pada spesifikasi Toyota Supra selama ini tentu besar kemungkinan akan ditanami mesin 3.000cc.

Lagi Ngebut 280 Km/jam, Mobil Ini Dipaksa Ngerem Mendadak
BMW Seri 1 salah parkir

Parkir Mobil BMW Ini Bikin Orang Jengkel Hingga Telat Jalan Kerja

Parkir mobil BMW bikin orang jengkel hingga naik darah, karena sudah menghalangi mobil lain dan merugikan warga sekitar sampai telat jalan kerja

img_title
VIVA.co.id
5 Oktober 2021