Jualan Mobil Bekas Ini, Untungnya Bisa Buat Beli 3 Motor

Audi A8 bekas.
Sumber :
  • Herdi Muhardi/VIVA.co.id

VIVA.co.id – Mobil bekas menjadi alternatif pilihan masyarakat, karena harga yang ditawarkan dianggap lebih masuk akal.

Namun, dari sekian banyak mobil yang dijual oleh diler mobil bekas, masih ada mobil yang tak banyak dicari konsumen.

Berdasarkan penelusuran VIVA.co.id, mobil-mobil bekas pakai di Bursa Mobil Bekas WTC Mangga Dua yang tidak banyak dicari konsumen adalah kendaraan buatan Eropa.

“Contohnya, kita ada mobil Audi A6 dan A8, BMW 5 Series serta Mercedes-Benz S Class. Mobil-mobil ini (buatan 2010-2011) sudah tiga bulan lebih, dan belum keluar (terjual). Intinya, mobil Eropa langka dicari orang,” ungkap Julius saat berbincang dengan VIVA.co.id, Kamis 28 April 2016.

Ia menuturkan, mobil-mobil yang disebutkannya itu merupakan jenis mobil yang memiliki fitur-fitur canggih dan mewah.

Bahkan, lanjut dia, harga yang ditawarkan rata-rata setengah dari harga barunya yang mencapai miliaran rupiah.

Menurut Julius, meski mobil-mobil Eropa lebih lengkap dan kaya fitur. Namun, alasan konsumen ogah memilih mobil tersebut, karena mahalnya biaya perawatan dan suku cadang.

Sebaliknya, jika ada mobil Jepang dengan spesifikasi yang sama, konsumen akan lebih memilih mobil tersebut.

Alasan Kenapa Mobil Eropa Paling Dibenci Bengkel Ketok Magic

“Misalkan, ada mobil Jepang, Accord, Camry dan Teana. Buatan 2011 harganya Rp250 jutaan, sedangkan mobil Eropa antara Rp400-600 juta,” ujarnya.

“Jadi, kalau orang hobi dan berduit, yah mereka yang mau beli mobil Eropa. Tetapi, laba jual mobil Eropa lebih besar dari mobil Jepang. Hasil dari jual satu mobil Eropa bisa beli tiga sepeda motor,” jelasnya. (asp)

Cara Pedagang Bikin Kinclong Mobil Bekas
VW Golf buatan 1980

Volkswagen Golf Lawas Bakal Dilelang Online, Harganya Bikin Penasaran

Mobil Volkswagen Golf itu baru dikemudikan sejauh 1.188 kilometer.

img_title
VIVA.co.id
20 Oktober 2020