Nissan Kicks Siap Meluncur, Ini Bocoran Spesifikasinya
- www.autoevolution.com
VIVA.co.id – Nissan bersiap meluncurkan produk Sport Utility Vehicle (SUV) baru bernama Kicks. Mobil anyar dari Nissan ini direncanakan bakal lakoni debut globalnya tahun ini.
Dilansir Indianautosblog, Kamis, 21 April 2016, Nissan Kicks akan memulai peruntungannya di Brasil, memanfaatkan ajang Sao Paolo Motor Show 2016. Wilayah pertama yang akan menjadi pasarnya adalah Amerika Selatan. Sementara pengenalan untuk pasar Asia akan dilakukan pada 2017 mendatang.
Pada tahap gelombang awal, unit Nissan Kicks akan diekspor dari Meksiko ke Brasil. Nantinya, Kicks akan diproduksi di fasilitas produksi perseroan mereka di Resende yang baru akan dimulai tahun depan.
Sebelum debut, spesifikasi Nissan Kicks sudah bocor. Dari laporan berasal dari sumber yang dekat dengan permasalahan ini, Nissan Kicks akan datang menggunakan V-platform. Sama dengan platform yang mendukung Nissan March (Nissan Micra), Nissan Sentra (Nissan Sunny) dan Nissan Note.
Sedianya, Nissan Kicks akan didukung mesin 1,6-liter flex-fuel (bensin/etanol). Mesin kemudian dipasangkan dengan transmisi manual lima-percepatan atau unit CVT X-TRONIC.
Menurut Nissan, Kicks akan dipamerkan di seluruh kota besar di seluruh Brasil tahun ini untuk mempromosikan Olimpiade 2016 yang diselenggarakan di Rio de Jeneiro. Diketahui, keterlbatan Kicks di ajang tersebut lantaran Nissan adalah salah satu sponsor utama.