Hyundai Siap Luncurkan Mobil Murah Keren
- Shiftingears
VIVA.co.id – Belakangan banyak pabrikan mobil yang mulai menggarap kendaraan murah agar dapat meraup segmen menengah ke bawah. Setidaknya, cara tersebut juga dilakukan pabrikan-pabrikan raksasa otomotif sekelas Nissan, Suzuki, Toyota, hingga Honda.
Terbaru, pabrikan asal Korea Selatan, Hyundai, juga menyatakan demikian. Kini, Hyundai mengaku tengah menggarap mobil murah bergenre hatchabck di segmen A. Pasar mobil tersebut, salah satunya adalah India. Demikian dilansir Shiftinggears, Senin, 18 April 2016.
Sejauh ini, mobil Hyundai yang diberi kode nama AHÂ itu terus dipersiapkan dan bakal diboyong di pameran Auto Expo 2018. Pabrikan sudah menyebut kompetitor yang akan dijegalnya, yakni Renault Kwid, Datsun redi-Go, serta mobil murah buatan Suzuki. Model baru ini diharapkan akan memulai debutnya pada semester kedua 2018.
Hyundai berharap crossover AH ini akan menambah 100.000 unit penjualan mobil-mobilnya di segmen entry-level. Meski merupakan mobil murah, Hyundai disebutkan tak bakal membuat mobilnya itu minim fitur. Hyundai menyatakan bakal menghadirkan AH dengan penawaran yang jauh dari apa yang diberikan para kompetitornya.
Akankah mobil tersebut juga akan dipasarkan di Indonesia? Tunggu kabar selanjutnya.