Tiga Mobil Buatan Mahasiswa Indonesia Tampil di Pentas Eropa
- Dok: Shell
VIVA.co.id – Indonesia pantas bangga dengan pencapaian beberapa mahasiswa-mahasiswa terbaiknya. Pasalnya, sebanyak tujuh tim mahasiswa Indonesia berhasil meraih penghargaan di kontest adu irit mobil se-Asia. Bahkan tiga tim terbaik akan bertarung di tingkat dunia pada Juni 2016 mendatang.
Pada kontest adu irit mobil Shell Eco Marathon Asia 2016 yang digelar di Filipina pada 3-6 Maret 2016 lalu, sebanyak tujuh tim mahasiswa Indonesia berhasil meraih penghargaan. Pencapaian ini tentu sangat luar biasa mengingat kompetisi adu irit buatan Shell ini melibatkan 117 tim dari 17 negara.
Dan dalam keterangan pers yang VIVA.co.id terima, tiga tim mahasiswa Indonesia telah terpilih untuk berlaga di Shell Eco Marathon Eropa pada Juni mendatang. Ketiga tim itu yakni Tim Sadewa, Tim Bumi Siliwangi 4 dan Tim ITS 2. Ketiganya terpilih setelah menjadi yang terbaik di masing-masing kategori yang diperlombakan.
Pada kontest Shell Eco Marathon Asia 2016 lalu, Tim Sadewa berhasil menjadi yang terbaik untuk kategori mobil urbanconcept. Tim dari Universitas Indonesia ini menang untuk tipe kendaraan berbahan bakar bensin. Mobil buatan mereka berhasil mencatat konsumsi bahan bakar paling irit dengan jarak tempuh 275 km per liter.
Lalu Tim Bumi Siliwangi 4 dari Universitas Pendidikan Indonesia akan tampil di pentas Eropa setelah menjadi yang terbaik di kategori Urbanconcept dengan bahan bakar listrik. Mobil ini berhasil menempuh jarak 78 km per Kwh.
Sedangkan satu tim lagi akan menjadi jatah Tim ITS 2. Tim ini berhasil menjadi yang terbaik di kategori mobil prototipe untuk tipe bahan solar. Mobil karya mahasiswa Institut Teknologi Sepuluh November ini berhasil mencatat jarak 250 km per liter.