Mazda Setop Produksi CX-3 dan Biante?

Mazda Biante di IIMS 2013
Sumber :
  • VIVAnews/Herdy Muhardi

VIVA.co.id – Kabar tak sedap kembali menerpa Mazda Indonesia. Sebelumnya sempat beredar kabar, Mazda Indonesia akan mengikuti jejak Ford 'gulung tikar' di pasar otomotif Tanah Air

Deretan Promo Mazda di Jakarta Auto Week 2022

Kali ini, beredar isu bahwa dua model andalan Mazda, yakni Biante dan CX-3 segera 'disuntik mati' dari pabrik asalnya di Jepang. Benarkah hal tersebut?

Senior Marketing Manager PT Mazda Motor Indonesia (MMI), Astrid Ariani Wijana menegaskan, kabar tersebut tidaklah benar. Dia mengaku sampai saat ini, semuanya berjalan dengan baik, dan belum adanya arahan dari pusat terkait penghentian produksi tipe tertentu.

Mazda2 Generasi Baru Meluncur di Thailand dengan Fitur Berlimpah

“Saya belum dengar. Kalau Mazda CX-3 itu tidak mungkin. Untuk Biante, kami tidak dapat arahan lain dari pusat mengenai hal tersebut. Jadi, memang tidak benar,” ujarnya saat dihubungi VIVA.co.id, Selasa 1 Maret 2016.

Astrid kembali menegaskan, hingga saat ini, MMI masih menjual Biante maupun CX-3.

Mobil Baru Rp120 Jutaan Ini Bensinnya Irit Banget

“Itu cuma kabar simpang-siur. Yang saya tahu, saya enggak pernah punya pernyataan apapun mengenai kebenaran hal itu (penyetopan Biante dan CX-3),” katanya.

Sebelumnya, Asianikkei mengabarkan, pabrikan asal Jepang ini tidak akan meneruskan tiga model mobil keluarga yang ada saat ini, yaitu Premacy (Mazda5), Mazda 8, dan Biante. Sedangkan kabar lain malah menambahkan, CX-3 sebagai daftar mobil yang tak akan diproduksi lagi. (asp)

Mazda 2 di Jakarta Auto Week 2022

Demi Jualan ke Australia, Mobil Mazda akan Dibuat di Indonesia?

Mazda diharapkan membangun pabrik di Indonesia, karena memiliki pasar yang menjanjikan untuk ekspor ke Australia.

img_title
VIVA.co.id
15 Maret 2022