Alasan Pajero Sport Dakar 4x4 Lebih Mahal Rp127 Juta

Sumber :
  • ikhwan/VIVA.co.id

VIVA.co.id - PT Krama Yudha Tiga Berlian (KTB), agen tunggal pemegang merek Mitsubishi di Indonesia, akhirnya merilis All New Pajero Sport.

Banyak Mobil Murah, Bagaimana Nasib Mitsubishi Mirage?

Untuk pasar Tanah Air, KTB menghadirkan empat varian, yakni Dakar 4x4 AT, Dakar 4x2 A/T, Exceed 4x2 A/T, dan GLX 4x4 M/T.

Keempat varian ini dibanderol mulai dari tipe Dakar 4x4 A/T Rp623 juta, tipe Dakar 4x2 A/T Rp496 juta, tipe Exceed 4x2 A/T Rp446 juta, dan tipe GLX 4x4 M/T Rp495 juta.

Catat, Jadwal Peluncuran Mirage Terbaru di Indonesia

Dari daftar harga yang dipatok, timbul pertanyaan, mengapa model Dakar 4x4 A/T dengan Dakar 4x2 A/T memiliki rentang harga yang cukup jauh, yakni Rp127 juta.

Menurut Operating General Manager KTB, Irwan Kuncoro, perbedaan harga yang mencolok antara model 4x4 dan 4x2 antara lain karena pajak.

Mitsubishi Mirage Baru Siap Hadir, Ini Keluhan Konsumen

“Sistem perpajakannya 4x4 itu kan 40 persen, sedangkan 4x2 hanya 20 persen. Jadi, perbedaan 20 persen itu saja kalau kita hitung, 20 persen dari Rp400 juta itu sudah sekitar Rp80 jutaan,” ungkap Irwan, Selasa 2 Februari 2016.

Selain itu, lanjut Irwan, All New Pajero Sport tipe 4x4 memiliki beberapa fitur dan kelebihan dibandingkan model lainnya, salah satunya adalah round view camera.

Selain aspek pajak, biaya produksi, fitur, dan penentuan harga merupakan strategi yang harus ditempuh dalam menjual produknya.

Seperti diketahui, dalam 10 hari membuka sistem inden, All New Pajero Sport rupanya mampu menyedot perhatian masyarakat di Indonesia.

Mobil penantang All New Fortuner itu telah mengumpulkan Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) sebanyak 1.027 unit (18-29 Januari 2016).

Dari jumlah tersebut, All New Pajero Sport tipe Dakar 4x2 paling banyak peminatnya, yakni lebih dari 72 persen.

(ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya