Ingin 'Ngobrol' dengan Mobil? Gunakan Alat Ini

Smartband yang bisa dipakai untuk memberi perintah pada mobil.
Sumber :
  • Dok: Volvo

VIVA.co.id - Anda pernah menonton film Knight Rider? Film yang tayang di era-80an ini sempat membuat siapa pun yang menonton tercengang, karena menampilkan mobil berteknologi canggih dan dilengkapi sejumlah fitur yang dapat dikendalikan dari jarak jauh.

Teknologi Masa Depan Honda Siap Dipajang di GIIAS 2016

Perusahaan mobil Swedia, Volvo, berusaha untuk menyuguhkan kemampuan yang mirip dengan yang ada dalam film tersebut. Dengan menggandeng perusahaan perangkat lunak ternama, Microsoft, Volvo berhasil mengembangkan fitur yang mampu mengendalikan mobil dari jarak jauh.

Untuk mengendalikan mobil, dibutuhkan sebuah remote control berbentuk smartband, yakni Microsoft Band 2. Pengguna juga wajib mengunduh aplikasi ‘Volvo on Call’.

Microsoft PHK Lagi Ribuan Karyawan, Ada Apa?

Dilansir Gizmag, Rabu 6 Januari 2016, berbekal fitur ini, pengguna mampu menghidupkan mesin mobil, mengatur sistem pendingin kabin, membunyikan klakson, mengatur navigasi, serta membuka pintu. Semua dilakukan melalui koneksi internet.

Cara penggunaannya pun mirip dengan film yang dibintangi David Hasselhoff, yaitu menggunakan perintah suara.

Bocah 13 Tahun 'Bejek' Mobil Ini Hingga 320 km per Jam

Menurut Dailymail, Microsoft Band 2 dijual dengan harga 199 pound atau sekitar Rp4 jutaan. Rencananya, fitur terbaru dari Volvo dan Microsoft ini baru akan tersedia untuk konsumsi publik pertengahan tahun ini.

Bagi mereka yang kebetulan sedang berada di Las Vegas, AS, dapat melihat secara langsung teknologi baru ini di acara Consumer Electronic Show (CES) 2016.

Contoh rem depan motor yang dilengkapi ABS.

Mengenal Rem ABS, Masalah dan Solusinya

Fungsinya sangat vital, makanya perlu perawatan.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016