Inikah Wujud Mobil Kencang Ferrari yang Baru?

Ferrari Zenyatta.
Sumber :
  • Carscoops

VIVA.co.id - Perusahaan mobil asal Italia, Ferrari, kerap membuat mobil dalam jumlah yang terbatas. Alasannya, untuk menjaga nilai eksklusif tipe tersebut.

Ini Mobil yang Cocok Diisi Pertamax Turbo

Dan kini, dilansir Carscoops, Selasa, 5 Januari 2016, perusahaan dengan logo Kuda Jingkrak tersebut kabarnya tengah sibuk membuat model baru, yang disebut Ferrari Zenyatta.

Disebut-sebut, mobil yang didesain oleh Arita Das Designs ini akan menjadi hypercar terbaru mereka, pengganti dari LaFerrari yang sudah ludes terjual.

Porsche Rongsok Ini Dijual Rp2,5 Miliar

LaFerrari telah diproduksi dari 2013-2015, dengan jumlah 499 unit. Saking istimewanya, untuk mendapatkan mobil tersebut, konsumen harus memenuhi syarat khusus, yang di antaranya memiliki beberapa mobil Ferrari model lain.

Jika dilihat dari desainnya, Zenyatta juga memiliki ciri khas pabrikan mobil yang bermarkas di Maranello, Italia, tersebut, seperti desain pada lampu serta pintu kupu-kupu, yang terinspirasi dari LaFerrari.

Empat Mobil Ferrari Curi Perhatian Pengunjung IIMS 2016

Hanya saja, bagian buritan sedikit berbeda, dimana Zenyatta dibuat dengan desain enam pipa knalpot berbentuk bulat dan lampu belakang lebih sipit.

Ada dua bagian yang mampu membuat mobil ini menjadi aerodinamis, yakni sirip pada front splitter dan rear bumper. Desain ini disebut merupakan bagian dari pengembangan teknologi aerodinamika Ferrari di masa yang akan datang.

Sayangnya, interior dan jantung pacu dari Zenyatta, hingga saat ini, belum dijelaskan, begitu pula dengan waktu peluncurannya.

Ferrari tabrak sapi.

Begini Jadinya Jika Ferrari Tabrak Sapi

Sapi diduga terpental hingga menimpa mobil.

img_title
VIVA.co.id
9 Agustus 2016