Daftar Mobil-mobil 'Bintang Lima' dalam Uji Tabrak

Toyota Camry
Sumber :
  • VIVA/Herdi Muhardi
VIVA.co.id
- Toyota, Honda dan Volkswagen dianggap sebagai tiga produsen mobil yang punya catatan bagus dalam uji tabrak. Hal itu terungkap dalam studi yang dilakukan Insurance Institute for Highway Safety (IIHS).


Dilansir Foxnews, Jumat 11 Desember 2015, IIHS mencatat total sebanyak 48 model kendaraan berhasil mengoleksi lima bintang dalam uji tabrak yang biasa dilakukan untuk mengetahui tingkat keamanan sebuah kendaraan.


Dari total 48 kendaraan itu, Toyota berhasil mengirimkan sembilan mobil, Honda dengan delapan mobil dan Volkswagen dengan tujuh mobil. Sebagai tambahan, Subaru berhasil mengirimkan enam mobil dalam daftar tersebut.


Uniknya, dalam studi yang telah diumumkan hari ini, hanya satu model mobil buatan Amerika Serikat (AS) yang mendapat kehormatan masuk dalam daftar bergengsi ini yakni mobil Chrysler 200.


Dari 48 model mobil itu, IIHS mengelompokkan dalam beberapa kategori. Nah, berikut ini mobil-mobil yang memiliki tingkat keamanan bintang lima dalam uji tabrak yang telah dilakukan.


Mini-cars:
Scion iA.

Compact cars:
Acura ILX, Lexus CT 200h, Mazda 3, Subaru Crosstrek, Subaru Impreza, Subaru WRX, Volkswagen Golf, Volkswagen GTI.

Midsize cars:
Chrysler 200, Honda Accord 4-door and 2-door, Mazda 6, Nissan Maxima, Subaru Legacy, Subaru Outback, Toyota Camry, Toyota Prius v, Volkswagen Jetta, Volkswagen Passat.

Midsize luxury and near-luxury cars:
Audi A3, BMW 2, Lexus ES, Volvo S60, Volvo V60.

Large family cars:
Toyota Avalon.

Large luxury cars:
Acura RLX, Audi A6, Hyundai Genesis, Infiniti Q70, Lexus RC, Mercedes-Bezn E, Volvo S80.

Small SUVs:
Fiat 500X, Honda CR-V, Hyundai Tucson, Mazda CX-5, Mitsubishi Outlander, Subaru Forester, Toyota RAV4.

Midsize SUVs:
Honda Pilot, Nissan Murano.

Midsize luxury SUVs:
Jangan Lumasi Rantai Pakai Oli atau Gemuk
Acura MDX, Acura RDX, Audi Q5, Lexus NX, Volvo XC60, Volvo XC90.
Bumper Tanduk Mobil Bukan Hanya untuk Antisipasi Tabrakan
Bengkel sepeda motor. Foto ilustrasi

Rem Motor Anda Keras, Ini Penyebabnya

Sangat berpengaruh terhadap kenyamanan berkendara.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016