Audi Hadirkan Dua Mobil Baru, Lebih Canggih dan Irit

All new Audi TT 2.0 Turbo FSI
Sumber :
  • Rendra Saputra/VIVA.co.id

VIVA.co.id - PT Garuda Mataram Indonesia, agen pemegang merek Audi di Tanah Air, akhirnya menepati janji untuk meluncurkan dua mobil terbarunya di dalam negeri. Kedua mobil tersebut yakni Audi TT 2.0 Turbo FSI dan All new Audi Q7 3.0 TFSI Quattro.

Orang Kaya Dunia Siap-siap Kedatangan Lamborghini Rosso Bia

Menurut Chief Executive Officer (CEO) PT Garuda Mataram Motor, Andrew Nasuri, kedua mobil ini tampil dengan desain futuristik yang menggambarkan perubahan dinamis dan sesuai dengan perkembangan zaman.

"Sudah jadi komitmen kami kepada konsumen di Indonesia, untuk menghadirkan produk baru Audi dengan desain inovatif dan progresif. Mobil ini juga sudah dilengkapi dengan teknologi terkini," ujar Andrew di sela peluncuran, di ICE, BSD City, Tangerang, Kamis 20 Agustus 2015.

10 Mobil Mewah BMW dengan Harga Mengejutkan

Yang terbaru dari All new Audi TT 2.0 Turbo FSI, mobil ini hadir dengan panel instrumen digital, yakni Audi Virtual Cockpit. Mobil ini merupakan generasi ketiga dari Audi TT Coupe. Sejumlah penyegaran pun tampak kentara pada mobil mewah ini.

Sementara itu, yang terbaru dari Audi Q7 3.0 TFSI Quattro yakni bodi yang lebih ringan, dan sistem terbaru infotainment.

Mahalnya Ungkapan Terima Kasih Tiga Artis Top Korea

"Audi Q7 terbaru jauh lebih irit. Jika dibandingkan dengan pendahulunya, lebih irit 28 persen," ujarnya. (art)

Audi TTS.

Audi TTS Siap Goda Orang Kaya Indonesia

Mobil dijual dengan harga Rp1,8 miliar.

img_title
VIVA.co.id
11 Agustus 2016