Xenia Terbaru Diklaim Lebih Irit & Tangguh, Kenapa?
- Caradvice
VIVA.co.id - Daihatsu mengklaim Great New Xenia, model terbaru Xenia yang akan diliuncurkan pada 12 Agustus 2015 mendatang punya keunggulan yakni lebih tangguh dan dan irit bahan bakar dibandingkan model sebelumnya.
Menurut bocoran Great New Xenia yang beredar di situs Youtube dengan durasi lebih dari 12 menit itu, ketangguhan model terbaru Xenia ini karena menggendong mesin terbaru.
Untuk lebih detail, spesifikasi mesin Great New Xenia tidak lagi menggunakan mesin K3-VE DOHC VVT-i melainkan mesin 1NR 1.300cc DOHC Dual VVT-i (Variable Valve Timing with intelligence).
Alhasil, jika model lama tenaga yang dikeluarkan hanya 91 Ps pada 6.000 rpm, maka untuk Xenia terbaru bisa menghasilkan tenaga hingga 97 Ps pada 6.000 rpm, dan torsi dari 12 kgm pada 4.400 rpm menjadi 22 kgm pada 4.200 rpm.
Daihatsu pun beralasan tetap mempertahankan Dual VVT-I karena sistem pengaturannya bisa mengoptimalkan suplai bahan bakar dan udara pada intake serta pengeluaran emisi pada exhaust yang diatur secara optimal oleh ECU melalui penyesuaian pada pedal gas sehingga dapat menghasilkan tenaga yang maksimal pada setiap putaran mesin.
Sedangkan keiritan mobil ini diketahui berkat Electronic Throttle System dimana sistem ini yang mengatur kerja pedal gas dari sensor melalui ECU sehingga suplai bahanĀ bakar disesuaikan dengan kebutuhan mesin.
Berdasarkan tes konsumsi Daihatsu, jika dibandingkan model lama peningkatan penggunaan Electronic Throttle System bisa lebih baik sebanyak 15 persen.
Sementara untuk mendukung ketangguhan Great New Xenia, tak lupa suspensi cukupĀ berperan. Pasalnya, dengan menggunakan Reinforcement Body pada sasis membuat bodi mobil menjadi lebih kuat dan stabil.